Berita Nasional
500 Investor Asing akan Hadiri MIF 2023 Pada Februari Mendatang, Ini Daftar Pembicara yang Hadir
500 investor asing diperkirakan akan menghadiri Mandiri Investment Forum (2023) pada 1 Februari 2023 mendatang.
"Untuk MIF 2023, Mandiri Sekuritas melalui sesi Site Visit dan Corporate Day akan menghadirkan lebih dari 150 investor, yang berasal dari berbagai negara, seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, India, Hong Kong, Taiwan, Swiss, Inggris, dan Amerika Serikat, dengan total dana kelolaan sebesar sekitar US$ 12 triliun,” ujarnya.
Pihaknya berharap MIF dapat menjadi salah satu pendukung pertumbuhan investasi lokal maupun asing di Indonesia, dan perekonomian nasional secara umum.
MIF 2023 akan menghadirkan pembicara-pembicara global terkemuka di bidang ekonomi makro, kebijakan publik, geopolitik, dan investasi, antara lain :
1. Maurice Obstfeld, Professor of Economics, University of California, Berkeley and Chief Economist of IMF (2015 - 2018)
2. Jeffrey A. Frankel, James W. Harpel Professor of Capital Formation and Growth, Harvard University's Kennedy School
3. Farah Pandith, Foreign Policy Strategist and Advisor to the US Secretary of State (2009 - 2017)
4. Sir Ivan Rogers (KCMG), The UK Permanent Representative to the EU (2013 - 2017)
5. Lee Dong Chan, Director, BlackRock (Singapore) Limited
MIF 2023 juga akan menghadirkan Pejabat Pemerintah dan Otoritas Kebijakan lainnya, antara lain:
1. Luhut B. Pandjaitan, Menko Bidang Kemaritian dan Investasi
2. Erick Thohir, Menteri BUMN
3. Sri Mulyani Indrawati, Menteri Keuangan
4. Perry Warjiyo, Gubernur Bank Indonesia
5. Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi/Kepala BKPM
KPK Geledah Kantor Kemensos, Sita Notebook dan Dokumen |
![]() |
---|
Kuat Maruf Ajukan Kasasi, Menolak Dianggap Turut Serta Membunuh Brigadir J |
![]() |
---|
Dirjen Bina Marga: Anies Baswedan Salah Pahami Data BPS saat Kritik Pembangunan Jalan Era Jokowi |
![]() |
---|
Capres Butuh Erick Thohir untuk Tarik Suara Pendukung Jokowi di Pilpres 2024 |
![]() |
---|
Erick Thohir Diunggulkan Cawapres Berkat Kompetensi Memimpin dan Kerja Nyata |
![]() |
---|