Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Viral

Viral, Singa di Solo Safari Lepas? Kapolresta Solo Cek Langsung ke Lokasi

Kabar Singa di kebun binatang Solo Zoo atau Solo Safari beredar luas dan membuat resah.

Penulis: Adelia Sari | Editor: galih permadi
Tiktok @polresta_surakarta
Viral Isu Singa di Solo Safari Lepas, Kapolresta Solo Cek Langsung ke Lokasi 

TRIBUNJATENG.COM - Kabar Singa di kebun binatang Solo Zoo atau Solo Safari beredar luas dan membuat resah.

Kabar yang beredar disebutkan jika Singa lepas dari kadang dan berpotensi mengancam warga.

Selain itu, ada kabar menyebut jika pihak pengelola Solo Safari sudah mengeluarkan himbauan agar warga hati-hati.

Namun hal itu dibantah oleh pihak pengelola Solo Safari.

Baca juga: Relawan Anies Baswedan Jateng Terus Bergerak Meski Jagonya di Bawah Bayang-bayang Ganjar Pranowo 

Menanggapi hal itu, Kapolresta Surakarta Kombes Iwan Saktiadi pun langsung meninjau ke Solo Safari.

Dalam video yang diunggah akun Tiktok @polresta_surakarta menunjukkan keamanan kandang singa di Safari Zoo.

Kandang Singa tersebut dilengkapi dengan dua sekat gerbang yang cukup tinggi.

Kombes Iwan pun masuk ke dalam area kandang Singa yang terbuka.

Baca juga: Video Dewa United Sedang On Fire, Jan Olde Riekerink: Ini Seperti Salju yang Bisa Kapan Saja Meleleh

Dimana sebelumnya disebutkan jika di tempat itu ada singa lepas dan membuat heboh.

"Saya berada di lokasi show pertunjukan Singa, dimana di Solo Zoo ini konsepnya seluruh satwa dilepas liarkan dalam kandang terbuka. Bukan di dalam kerangkeng.

Jika menanggapi isu kemarin mengenai singa yang lepas, Singa memang dilepas liarkan di habitat (kandang). Agar singa bisa berinteraksi dengan lingkungan.,"

Kombes Iwan menambahkan jika keamanan kandang Singa di Solo Safari sudah ketat.

Kandang singa ini dilengkapi dengan pagar listrik agar singa tidak bisa keluar dari lokasi.

Kemudian ada parit yang cukup dalam supaya singa tidak bisa meninggalkan kandang.

"Jadi seluruhnya aman. Tidak ada singa yang lepas seperti yang diisukan kemarin. Yang ada singa dibiasakan untuk mengikuti keadaan lingkungan," ucap Kombes Iwan.

Solo Safari memang melepas singa di tempat habituasi dan tidak dikerangkeng seperti di tempat lain.

Itu artinya singa berada di dalam kandang atau area habituasi yang didesain mirip habitat asli.

"Dalam hal ini pengamanan habituasi dilakukan secara berlapis dan sesuai standar prosedur kami," ucap GM Solo Safari Shinta.

Hal ini bertujuan agar singa bisa beradaptasi dengan mudah serta tinggal dengan nyaman.

Sinta menambahkan jika satwa yang dipindahkan ke tempat habituasi baru akan beradaptasi dengan respons yang berbeda-beda.

Salah satu cara satwa yang beradaptasi dengan tempat tinggal yang baru adalah menandai kandang mereka dengan kotoran.

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved