Berita Kecelakaan

Ngantuk, Remaja Pengendara Motor Kecelakaan Tabrak Gerobak Bakso hingga Hancur Berantakan

Senin (13/3/2023), kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Ciputat-Parung, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. 

KOLASE/SERAMBINEWS.COM
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas 

TRIBUNJATENG.COM, DEPOK - Senin (13/3/2023), kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Ciputat-Parung, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok

Seorang remaja pengendara motor berinisial SP (18) menabrak gerobak bakso.

Disampaikan Kasat Lantas Polres Metro Depok, AKBP Bonifacius Surano, insiden kecelakaan itu bermula ketika motor Supra dikendarai SP melaju dari arah utara menuju selatan sekitar pukul 14.15 WIB.

Baca juga: Kecelakaan Motor Tabrak Pohon, Penumpang Tewas dan Pengendara Terluka

Setibanya di depan ruko dekat Kantor Pos, SP tidak bisa mengendalikan kendaraannya sehingga tubrukan tak dapat dihindarkan.

"Jadi, dikarenakan mengantuk, SP menabrak gerobak bakso yang terparkir di pinggir jalan depan Kantor Pos," Bonifacius saat dikonfirmasi, Senin.

Atas insiden kecelakaan tersebut, Bonifacius memastikan, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Namun, SP mengalami luka-luka di bagian lengan kiri.

Adapun gerobak bakso milik Mulyadi (59) yang ditabrak SP mengalami kerusakan.

Ia memperkirakan kerugian atas kerusakan gerobak mencapai sekitar Rp 2.500.000.

"Kerugian kaca gerobak pecah, mangkok selusin pecah, dandang bakso tumpah berikut isinya (bakso)," ujar Bonifacius.

Polisi akan memfasilitasi bila pedagang bakso menuntut SP untuk mengganti kerugian tersebut. (*)

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Remaja di Depok Tabrak Gerobak Bakso, Pedagang Rugi Rp 2,5 Juta"

Baca juga: Cinta Kuya Kecelakaan Mobil di Amerika, Uya Kuya: Terapi Seminggu 3 Kali

Sumber: Kompas.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved