Berita Nasional

Hasil Survei SMRC: PAN dan PPP Terancam Tak Lolos Parlemen, Gerindra dan PKB Menguat

Hasil survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) menunjukkan PPP dan PAN terancam tak lolos parlemen di 2024.

Editor: m nur huda
Istimewa
Hasil survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) menunjukkan PPP dan PAN terancam tak lolos parlemen di 2024. 

 

TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Hasil survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) menunjukkan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN) terancam tak lolos parlemen di 2024.

Direktur Riset SMRC Deni Irvani mengatakan elektabilitas PPP dan PAN di bawah 4 persen sebagai syarat ambang batas parlemen atau parliamentary threshold.

"PPP 2,4 persen; PAN 1,9 persen; Perindo 1,7 persen; dan PSI 1,1 persen," kata Deni dalam rilis surveinya dikutip pada Senin (20/3/2023).

Menurut Deni, partai-partai lain nonparlemen juga mendapatkan suara di bawah 1 persen.

"Masih ada yang belum tahu atau tidak menjawab 15,3 persen," ujarnya.

Dia menuturkan sejauh ini elektabilitas sebagian besar partai belum pulih jika dibandingkan dengan hasil pemilihan umum (Pemilu) 2019.

Deni menjelaskan bahwa dibanding hasil Pemilu 2019, dukungan kepada PDIP naik dari 19,3 persen menjadi 23,4 persen.

"Partai lain yang juga cenderung menguat adalah Gerindra dan PKB. Elektabilitas Gerindra sedikit naik dari 12,6 persen menjadi 14,1 persen," ungkapnya.

PKB, kata dia, juga mengalami sedikit penguatan dari 9,7 persen menjadi 10,3 persen.

Sementara, partai-partai lain mendapatkan dukungan lebih rendah dari perolehan Pemilu 2019.

“Elektabilitas sebagian besar partai belum pulih,” ucap Deni.

Deni melanjutkan bahwa tetap terbuka kemungkinan perubahan perolehan suara masing-masing partai.

Hal ini disebabkan oleh masih tingginya publik yang belum menentukan pilihan, yakni 15,3 persen.

Halaman
12
Sumber: Tribunnews.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved