Berita Nasional

Tak Terbantahkan! Erick Thohir Cawapres Terkuat Pilihan Masyarakat

“Jadi pada hari ini calon wapres paling tinggi itu adalah Erick Thohir," terang Direktur Eksekutif Indo Barometer, M. Qodari.

Editor: Editor Bisnis
Istimewa
Menteri BUMN Erick Thohir 

TRIBUNJATENG.COM - Menteri BUMN Erick Thohir lagi – lagi menjadi calon wakil presiden (cawapres) terkuat pilihan masyarakat Indonesia. Pasalnya, berdasarkan hasil survei terbaru dari Indo Barometer, menteri terbaik dan andalan Presiden Jokowi ini berada di posisi pertama bursa cawapres.

“Jadi pada hari ini calon wapres paling tinggi itu adalah Erick Thohir," terang Direktur Eksekutif Indo Barometer, M. Qodari.

Dalam hasil survei Indo Barometer, Erick Thohir berada di posisi pertama dengan elektabilitas sebesar 22,9 persen. Sementara itu, mengikuti di belakangnya terdapat Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua DPR RI Puan Maharani dan Pengusaha Chairul Tanjung.

Di posisi ke dua, Khofifah terpaut 7,1 persen dari Erick Thohir. Orang nomor satu di Jatim ini terekam memiliki elektabilitas sebesar 15,8 persen.

Kemudian di posisi nomor tiga adalah Muhaimin Iskandar. Ia terpaut sangat jauh dari Erick Thohir dengan selisih suara sebesar 16,2 persen.

Muhaimin terekam hanya memiliki elektabilitas 6,7 persen dan bersaing di papan bawah bersama Puan Maharani. Puan sendiri memiliki elektabilitas yang tidak jauh dari Muhaimin yakni di angka 6,3 persen.

Sedangkan di posisi terakhir di huni oleh pengusaha ternama Indonesia yakni Chairul Tanjung dengan elektabilitas sebesar 2,7 persen. Dengan ini, Erick Thohir menjadi cawapres terkuat dan sarat akan potensi untuk dipinang pada Pilpres 2024 mendatang.

“Nama-nama ini kita survei yang paling tinggi adalah Pak Erick Thohir angkanya 22 persen. Dengan ini tentu saja Erick Thohir bisa berpotensi untuk membantu kemenangan siapapun calon presidennya yang akan dia dampingi," jelas Qodari.

Apalagi pengamat politik tersebut melihat Erick Thohir telah mengantongi dukungan dari PAN dan PPP dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) untuk maju sebagai cawapres. Dengan ini Qodari mengatakan Eks Presiden Inter Milan tersebut memiliki bekal lengkap untuk diusung dan mampu membantu capres dan koalisi partai untuk meraih kemenangan di kontestasi demokrasi mendatang.

“Nah calon wakil presiden yang punya elektabilitas tinggi apalagi punya partai politik, misalnya Pak Erick Thohir kan punya dukungan dari PAN dan PPP, kemudian punya katakanlah sumber daya dan secara pribadi cocok menjadi calon wakil yang menarik bagi seluruh calon presiden,” pungkas Qodari. (*)

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved