Berita Nasional
Posisi Erick Thohir di Bursa Cawapres Terus Menguat Versi Indikator
Erick Thohir terekam memiliki kenaikan elektabilitas signifikan dalam berbagai skema survei yakni di 18 nama, 9 nama, 7 nama dan 5 nama.
TRIBUNJATENG.COM - Peta elektabilitas dalam bursa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 terus menunjukkan perubahan sering waktu. Namun, dalam hasil survei terbaru lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) perubahan signifikan terjadi dalam bursa calon wakil presiden (cawapres).
Perubahan siginifikan terjadi dalam hal elektabilitas cawapres dari Menteri BUMN Erick Thohir. Dari hasil survei IPI, elektabilitas cawapres dari menteri terbaik dan andalan Presiden Jokowi tersebut terus menguat seiring waktu.
“Secara umum dukungan terhadap cawapres tidak banyak berubah, kecuali Erick Thohir yang meningkat cukup besar,” terang Direktur Eksekutif IPI, Burhanuddin Muhtadi saat menyampaikan hasil Survei Nasional: Dinamika Elektoral Capres dan Cawapres Pilihan Publik dalam Dua Surnas Terbaru di Jakarta, Minggu (26 Maret 2023).
Erick Thohir terekam memiliki kenaikan elektabilitas signifikan dalam berbagai skema survei yakni di 18 nama, 9 nama, 7 nama dan 5 nama. Di skema cawapres 18 nama, elektabilitas Erick Thohir meningkat dari 8,8 persen pada Desember 2022 menjadi 12,9 persen pada Februari 2023.
Demikian juga dengan pola survei 9 nama, elektabilitas Erick Thohir pun meningkat dari 10,3 persen pada Desember 2022 menjadi 14,5 persen pada Februari 2023. Sementara itu pada simulasi 7 nama cawapres, elektabilitas Erick Thohir meningkat dari 19,6 persen pada Desember 2022 menjadi 21,3 persen.
Terjadi juga dalam simulasi 5 nama Cawapres, elektabilitas Erick Thoir melonjak dari 12,9 persen pada November 2022 dan 13,2 persen pada Desember 2022 menjadi 17,4 persen pada Februari 2023. Berbanding terbalik dengan pesaingnya yakni Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil yang memiliki tren penurunan elektabilitas siginifikan.
Pada simulasi 5 nama, elektabilitas Ridwan Kamil menurun dari 25,2 persen pada November 2022 menjadi 22,0 persen pada Februari 2023. Dengan ini Erick Thohir konsisten bertengger di posisi teratas cawapres dengan elektabilitas sebesar 17,4 persen.
“Di antara lima nama cawapres, perubahan terjadi terutama pada Ridwan Kamil dan Erick Thohir yang menunjukkan pola terbalik. Pada saat elektabilitas Ridwan Kamil menurun signifikan kedipilihan Erick Thohir justru meningkat tajam,” pungkas Burhanuddin. (*)
Masa Jabatan Pimpinan KPK 5 Tahun Tak Berlaku untuk Firli Cs |
![]() |
---|
Setiap Sumber Daya Manusia di Bidang Perhotelan dan Jasa Pariwisata adalah Duta Komunikasi |
![]() |
---|
Pengamat: Erick Thohir Potensi Dipasangkan dengan Ganjar Pranowo |
![]() |
---|
Elektabilitas Cawapres Erick Thohir Meningkat Berkat Jejak Gemilang di PSSI |
![]() |
---|
Tindaklanjuti Dugaan Gratifikasi Ketua KPK Firli Bahuri, Polri Bawa 14 Bukti di Sidang Praperadilan |
![]() |
---|