Berita Kudus
Buruh Rokok Gunakan BLT Untuk Kebutuhan Rumah Tangga
Bantuan langsung tunai (BLT) mulai diberikan kepada para buruh rokok di Kabupaten Kudus, menyambut gembira pencairan bantuan BLT ini.
Penulis: Rezanda Akbar D | Editor: Catur waskito Edy
TRIBUNJATENG.COM, KUDUS - Bantuan langsung tunai (BLT) mulai diberikan kepada para buruh rokok di Kabupaten Kudus, menyambut gembira pencairan bantuan BLT ini.
BLT yang diberikan kepada para buruh rokok di Kabupaten Kudus berasal dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun anggaran 2023.
Sri Wartini, buruh rokok warga Desa Klaling, Jekulo berucap syukur dan terima kasih disampaikan kepada Bupati Hartopo atas bantuan yang diberikan.
"Matur nuwun pak bupati, saya sangat terbantu dengan adanya bantuan ini. Alhamdulillah sudah cair sebelum lebaran," ucapnya saat ditemui di Brak Djarum Desa Megawon, Kamis (13/4/2023).
Sri mengaku akan menggunakan dana tersebut untuk mencukupi kebutuhan sehari-harinya, seperti kebutuhan rumah tangga khususnya di hari lebaran nanti.
"Rencananya mau digunakan untuk mencukupi kebutuhan rumah termasuk ngasih wasit buat sanak keluarga," urainya.
Apalagi, beberapa waktu lalu dirinya juga telah menerima THR. Adanya bantuan BLT ini nantinya akan dia manfaatkan dengan baik.
Dengan anggaran tersebut, buruh rokok nantinya akan mendapatkan BLT empat kali pencairan yang akan dibagikan selama dua bulan. (Rad)
Baca juga: Kejaksaan Negeri Kudus Bagikan Ratusan Takjil Untuk Pengendara Motor
Baca juga: MUDIK LEBARAN TERKINI : H-6 Lebaran, Pemudik Sepeda Motor Sudah Padati Jalur Pantura Kota Tegal
Baca juga: Green Solidarity Semarang Kampanye Peduli Lingkungan Tukar Sampah Botol Plastik dengan Takjil
Baca juga: Jelang Lebaran, Kapolres Jepara Cek Kesiapan Personel di Pos Pengamanan
5 Pelaku Klitih di Kudus Tertangkap, Polisi : Mereka Keluar Rumah Memang Sengaja Cari Masalah |
![]() |
---|
185 Santri Kudus Rebutkan Tiket MQK Tingkat Provinsi |
![]() |
---|
35 Dosen Umku Disiapkan Jadi Pelatih Uji Kompetensi Ners OSCE |
![]() |
---|
Cerita Endang Warga Kudus yang Sering Kehilangan Ayamnya, Kaget Usai Pasang CCTV |
![]() |
---|
Keren Warga di Desa Kedungsari Kudus Gotong Royong Iuran Bangun Jembatan Senilai Ratusan Juta |
![]() |
---|