Berita Purbalingga

Bisnis Selongsong Ketupat di Purbalingga Makin Menggiurkan Jelang Lebaran

Sajian kuliner khas lebaran atau hari raya Idul Fitri yang tak boleh terlewatkan yakni ketupat.

Penulis: Permata Putra Sejati | Editor: galih permadi
istimewa
Penjual selongsong ketupat di Purbalingga yang banyak dicari saat lebaran, Kamis (20/4/2023) 

TRIBUNJATENG.COM, PURBALINGGA - Sajian kuliner khas lebaran atau hari raya Idul Fitri yang tak boleh terlewatkan yakni ketupat.

Hal inilah yang menjadi inspirasi masyarakat khususnya di Kabupaten Purbalingga memanfaatkan hari-hari terakhir bulan Ramadhan berbisnis atau berjualan selongsong ketupat.


Hampir sepanjang jalan di kota hingga kecamatan, bisa menjumpai para pedagang selongsong ketupat tersebut terutama di H-3. 


Bahkan di setiap pasar tradisional bisa dipastikan akan menjumpai pedagang-pedagang tersebut.


Contohnya seperti Sobihin yang jauh-jauh dari Desa Pengadegan menawarkan selongsong ketupat hingga pasar Hartono Purbalingga.


"Saya membawa 1.600 biji.


Harganya kalau pagi Rp50 ribu atau Rp60 ribu, kalau sudah agak siang jadi Rp40 ribu per 100 biji," ujar pria paruh baya yang kesehariannya bekerja di proyek, Kamis (20/4/2023).


Harga yang ditawarkan para pedagang pun bervariasi, mulai dari Rp400 hingga Rp750 rper biji. 


Sobihin menjual per ikat berisi Rp100 biji selongsong ketupat, lain halnya dengan Miarso yang menjual per ikat berisi 20 biji dengan harga Rp15 ribu rupiah.


"Hari ini bawa 1.100 biji, harganya bervariasi ada yang Rp15 ribu rupiah per ikat ada yang Rp20 ribu rupiah," katanya kepada Tribunbanyumas.com.


Bisa diperkirakan omset yang didapatkan para pedagang selongsong tersebut dalam 1 hari rata-rata mereka bisa menjual 1.000 biji selongsong ketupat dengan harga rata-rata Rp500.


Maka dalam 1 hari itu mereka bisa memperoleh omset Rp500 ribu. 


Tentu persiapan yang mereka lakukan sudah jauh hari untuk membuat ribuan selongsong ketupat tersebut. (jti) 

Baca juga: BREAKING NEWS : 2 Mobil Kecelakaan di Tol Pekalongan-Batang KM 327 Siang Ini

Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved