Berita Banyumas
Festival Kuliner Terbesar di Banyumas Raya, Tersedia Ratusan Jajanan Kekinian
Aneka jajajan dan makanan menarik tersedia di Festival Kuliner Banyumas. Festival Kuliner terbesar se-Banyumas Raya ini hadir di Gor Satria Purwoker
Penulis: Permata Putra Sejati | Editor: m nur huda
TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO - Aneka jajajan dan makanan menarik tersedia di Festival Kuliner Banyumas.
Festival Kuliner terbesar se-Banyumas Raya ini hadir di Gor Satria Purwokerto.
Diselenggarakan mulai Jumat hingga Minggu (5-7/5/2023) Festival Kuliner Banyumas memajakan lidah para pecinta jajajan.
Ada 106 stand yang menjual aneka makanan, minuman kekinian ala Korea, Jepang, hingga aneka minuman.
Beberapa jajanan yang tersedia diantaranya ada es goyang, Tokpoki, Takoyaki, es mangga Thailand, es sarang burung, dan jajanan kekinian lainnya.
Ketua panitia acara Noerma Motifianto (33) mengatakan ini adalah penyelanggaraan tahunan.
"Sejak 2016 berarti ini menjadi yang ke 8 kali.
Festival Kuliner ini adalah sebagai ajang promosi memperkenalkan aneka makanan.
Festival Kuliner ini bukan berarti makanan dari Banyumas saja tetapi lebih beragam," katanya kepada Tribunbanyumas.com.
Tiket masuknya cukup terjangkau, dengan membayar Rp4.000 pengunjung dapat masuk ke vanue Festival Kuliner.
Nantinya tiket itu dikumpulkan kembali dan akan diundi.
Apabila beruntung maka akan dapat hadiah doorprize sepeda listrik. (jti)
Pencuri Laptop di Ponpes Banyumas Ditangkap, 2 Pelaku Lainnya Masih DPO |
![]() |
---|
Demonstrasi Hari Buruh di Purwokerto Masih Berlanjut, 50 Mahasiswa Turun Ke Jalan |
![]() |
---|
Selama Lebaran 2023, KAI Daop 5 Purwokerto Catat 306.320 Pelanggan Gunakan Moda Kereta Api |
![]() |
---|
Hardiknas, 240 Siswa SMPN 1 Lumbir Banyumas Ngebeg Bareng di Alun-alun Purwokerto |
![]() |
---|
Peringatan Hari Buruh di Purwokerto Diwarnai Aksi Demonstran Bakar Amplop Cokelat, Begini Maksudnya |
![]() |
---|