Berita Viral
Pusing! Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Minta Para Wartawan Hapus Video Tentang Dirinya
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi kembali menjadi perbincangan publik, pasca sebelumnya viral karena kualitas di sejumlah jalanan Lampung sangat buruk.
Penulis: Alifia | Editor: galih permadi
Pusing! Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Minta Para Wartawan Hapus Video Tentang Dirinya
TRIBUNJATENG.COM- Gubernur Lampung Arinal Djunaidi kembali menjadi perbincangan publik, pasca sebelumnya viral karena kualitas di sejumlah jalanan Lampung sangat buruk.
Bahkan pemerintah pusat melalui Joko Widodo selaku Presiden RI, Erick Thohir hingga Menteri PUPR Basuki Hadimuljono turun langsung meninjau kondisi jalanan di wilayah Lampung.
Saat kunjungan itulah, semakin banyak video maupun foto yang menampilkan sosok Arinal Djunaidi dengan segala ekspresi.
Baca juga: Gubernur Lampung Tanya Warga Nama Daerahnya, Ini Fakta Lengkap Presiden Jokowi Tinjau Jalan Rusak
Dalam sebuah sosialisasi dan pembinaan pelayanan Petugas Penyelenggaraan Ibadah Haji pada Selasa (16/5/2023) di Hotel Springhill Golden Tulip, Bandar Lampung Arinal mengaku pusing karena namanya menjadi sering viral di sosial media.
Ia meminta para wartawan untuk menghapus video yang diambil saat dirinya melakukan kegiatan.
Dalam kegiatan tersebut Arinal Djunaidi sempat berhenti memberikan sambutan, hanya untuk meminta para wartawan menghapus video yang berisi tentang dirinya.
Sedangkan, diketahui jika para wartawan meliput kegiatan sesuai dengan informasi dari Dinas Komunikasi, Informasi dan Statistik Provinsi Lampung.
"Jangan diviralin dulu (sambil menunjuk), hapus semua. Saya pusing, sebentar-sebentar viral, sebentar-sebentar diviralin, nanti dibuat Gubernur marah karena ini-itu, jadi netizen. Ini semua saudara-saudara saya kok, jadi kamu awas ya, kamu Kominfo ya," dikutip dari detik Arinal mengatakan hal tersebut.
Tak hanya itu, Arinal bahkan meinta para wartawan untuk mematikan rekamannya
"Nah, berbahaya ini, matiin,".
Sejumlah video mengenai Arinal Djunaidi terdapat 3 video yyang menjadi sorotan publik.
Yakni ketika Arinal tersenyum tersipu malu sambil menutup mulutnya menggunakan tangan, saat rombongan Presiden Joko Widodo, Erick Thohir dan Basuki Hadimuljono melewatinya.
Video ketiga, ketika Arinal Djunaidi ditanya oleh Presiden Joko Widodo mengenai nama wilayah yang saat itu sedang dikunjungi Arinal justru berbalik bertanya pada sejumlah orang yang diduga masyarakat setempat.
Video ketiga yang viral adalah ketika Presiden Joko Widodo mengungkapkan, Pemerintah Pusat akan mengambil alih penanganan perbaikan jalan di sejumlah wilayah Lampung terlihat Arinal Djunaidi justru bertepuk tangan dan tersenyum sumringah bersama warga lainnya.
Hal ini membuat publik bertanya-tanya mengenai kinerja Arinal Djunaidi yang berbanding terbalik dengan ekspresi yang ia tunjukkan di hadapan publik. (aya/tribunjateng.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Arinal-Djunaidi.jpg)