Berita Tegal
Gedung Kearsipan Kota Tegal Punya 1.000 Lebih Koleksi Foto Jadul, Ada Peta Tahun 1920-an
Pemerintah Kota Tegal masih menyimpan dan merawat secara baik arsip produk pemerintahan dan arsip berkaitan dengan Kota Tegal, sejak tahun 1965- 1980.
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: m nur huda
TRIBUNJATENG.COM, TEGAL - Pemerintah Kota Tegal masih menyimpan dan merawat secara baik arsip produk pemerintahan dan arsip berkaitan dengan Kota Tegal, sejak tahun 1965- 1980.
Selain itu ada lebih dari 1.000 lebih jadul yang merekam sejarah perkembangan Kota Tegal.
Termasuk ada peta atau kartografi sejak era 1920-an di masa pemerintahan Hindia Belanda.
Berbagai koleksi itu bisa diakses oleh masyarakat di Gedung Kearsipan di Jalan Gatot Keluarahan Keturen, Kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal.
Arsiparis Kota Tegal, Supri Aji mengatakan, Gedung Kearsipan ini menyimpan berbagai jenis arsip, terutama arsip-arsip produk pemerintahan dari tahun 1965- 1980-an.
Termasuk arsip-arsip sosial politik dan arsip IMB sejak zaman penjajahan Jepang hingga Orde Lama.
Ada juga foto-foto yang merupakan koleksi dari eks departemen penerangan.
Koleksi yang sudah teridentifikasi berjumlah 300 eksemplar, sisanya 20 album atau lebih dari 700 eksemplar foto belum teridentifikasi.
"Foto yang belum teridentifikasi masih kita eksplorasi, kurang lebih 20-25 album. Masih perlu kita data karena sebagian foto tersebut minim informasi atau keterangan," kata Aji kepada tribunjateng.com, Senin (22/5/2023).
Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Tegal, Andri Yudi Setiawan mengatakan, arsip-arsip yang dimiliki oleh Pemkot Tegal adalah arsip statis.
Ada yang bersifat keterbukaan ada juga yang bersifat ketertutupan.
Ia mengatakan, masyarakat bisa mengakses arsip-arsip tersebut, termasuk foto-foto jadul yang menjadi koleksi Gedung Kearsipan Kota Tegal.
Sementara saat ini kebanyakan yang datang mengakses arsip adalah mahasiswa untuk keperluan penelitian
"Silahkan bisa datang tentu dengan membawa identitas. Khususnya untuk keperluan penelitian, bisa membawa surat izin dari instansi terkait," ungkapnya. (adv/fba)
Toko Emas Hidup Banjaran Cabang Kota Tegal Bagi-Bagi Hadiah, Logam Mulia sampai Mesin Cuci |
![]() |
---|
3 Lansia Calon Jemaah Haji Asal Kota Tegal Batal Berangkat Karena Kondisi Kesehatan |
![]() |
---|
82 Anggota Polres Tegal Lakukan Pengamanan Peringatan Kenaikan Isa Almasih di Beberapa Gereja |
![]() |
---|
Kapolres, Dandim 0712 Tegal, dan Kajari Sampaikan Harapan Pada HUT ke-422 Kabupaten Tegal |
![]() |
---|
Kecelakaan Maut di Jalur Pantura Kota Tegal, Pengendara Honda Supra Tewas Tertabrak Pick Up |
![]() |
---|