BRI Liga 1 2023
PSIS Semarang Vs Persib Bandung, Ezra Walian: Nasib Maung Bisa Seperti Lawan Persik Kediri
Duel PSIS Semarang Vs Persib Bandung akan digelar Minggu (20/8/2023) di Stadion Jatidiri Semarang, kick off pukul 19.00.
TRIBUNJATENG.COM, BANDUNG - Persib Bandung menjanjikan akan mengulang kondisi tim saat berhadapan dengan PSIS Semarang pada Minggu (20/8/2023).
Meskipun PSIS berstatus sebagai tim tuan rumah, Persib berkeyakinan tak akan mudah memenangkan laga.
Bahkan diucap salah seorang pemain Persib, justru Maung Bandung yang akan mendapatkan poin di sana.
Hal itu serupa seperti tim Persib bertandang ke markas Persik Kediri.
Baca juga: 3 Pemain PSIS Semarang yang Bisa Tenggelamkan Persib Bandung di Liga 1, Gali Best Player of The Week
Baca juga: PSIS Semarang Vs Persib Bandung: Skuad Bojan Hodak Kehilangan 7 Pemain Andalan
Persib Bandung sudah persiapan menghadapi laga pekan kesembilan Liga 1 2023-2024 akhir pekan ini.
Duel PSIS Semarang Vs Persib Bandung akan digelar Minggu (20/8/2023) di Stadion Jatidiri Semarang, kick off pukul 19.00.
Persib masih belum mampu konsisten soal hasil.
Dari tiga pertandingan terakhir mereka gagal meraih poin penuh.
Sementara itu PSIS Semarang baru saja memetik kemenangan telak 4-1 di kandang Dewa United, di Indomilk Arena itu jadi modal positif.
Namun, kemenangan tersebut tak menjamin PSIS Semarang bisa mendapatkannya lagi dari Persib Bandung.

Dikatakan Ezra Walian, semua tim di Indonesia selalu bisa saling mengalahkan.
Menurutnya, tidak ada tim yang benar-benar dominan.
Persib Bandung juga tim bagus, hanya saja kurang beruntung hingga gagal meraih poin penuh.
“Saya rasa di Indonesia, semua bisa saling mengalahkan di pertandingan,” sebut Walian.
“Mungkin memang di pekan sebelumnya itu mereka bisa menang 4-1 dan tentu saja mereka adalah tim yang bagus."
tribunjateng.com
tribun jateng
Sepak Bola Hari Ini
Bandung
jadwal psis semarang vs persib bandung
PSIS Semarang Vs Persib Bandung
PSIS
Persib
Ezra Walian
Bojan Hodak
David da Silva
Persik Kediri
BRI Liga 1 2023/2024
Liga 1
Kata Kunci Sosok Pelatih Anyar Persebaya Surabaya Pengganti Aji Santoso, Pastinya Bukan Uston Nawawi |
![]() |
---|
5 Pelatih Tersingkir Hingga Jelang Pekan ke-10, Tumbal Kerasnya Liga 1 2023-2024? |
![]() |
---|
Ciro Alves Siap Tampil, Bojan Hodak Makin Tersenyum Jelang Persib Bandung Vs RANS Nusantara FC |
![]() |
---|
Kata Pertama Fernando Valente Jadi Pelatih Arema FC: Saya Bukan Seorang Pesulap |
![]() |
---|
Nilai Transfer Gali Freitas PSIS Setara Harga Stadion di Semarang, Yoyok Sukawi: Silakan Kalau Minat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.