Berita Viral
Viral Sosok Kepala Desa di Grobogan Jawa Tengah Pamer Tumpukan Uang, Total 5 Kardus
Sebuah video viral di media sosial telah mencuri perhatian banyak orang. Video tersebut memperlihatkan seorang Kepala
TRIBUNJATENG.COM, GROBOGAN - Sebuah video viral di media sosial telah mencuri perhatian banyak orang. Video tersebut memperlihatkan seorang Kepala Desa di Grobogan, Jawa Tengah, tengah memamerkan sejumlah kardus berisi uang dalam jumlah besar.
Tidak tanggung-tanggung, kelima kardus tersebut dipenuhi dengan tumpukan uang lembaran Rp 100.000 dan Rp 50.000.
Video ini pertama kali diunggah oleh akun Instagram @terangcom pada Selasa (17/10/2023) dan segera mendapatkan perhatian yang signifikan di media sosial.
Dalam video berdurasi 2 menit 17 detik tersebut, terlihat Kepala Desa Tungu, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan, yang bernama Isman, sedang memegang beberapa lembar uang pecahan Rp 100 ribu.
Selain uang yang ada di tangannya, Isman juga menunjukkan lima kardus besar yang diisi dengan uang pecahan Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu dalam posisi terbuka.
Isman mengaku bahwa uang tersebut berasal dari seseorang yang dikenal sebagai Abah Giriwangi atau Eyang Giriwangi.
Video tersebut telah memicu berbagai komentar dan spekulasi di media sosial, mengundang perhatian masyarakat dan pihak berwenang setempat.
"Saya mengucapkan berterima kasih sekali kepada Abah Giriwangi atau Eyang Giriwangi yang sudah menolong kami karena sudah lama sekali kami merasa terlilit hutang yang terlalu banyak," ucap Isman.
Uang yang diperkirakan berjumlah ratusan juta rupiah itu rencanya akan digunakan oleh Isman untuk melunasi utang-utangnya.
Selain itu ia juga berjanji akan memanfaatkan uang tersebut untuk membangun masjid, dan membantu anak yatim piatu di desanya.
Tak disebutkan secara pasti motif dan alasan Abah Giriwangi atau Eyang Giriwangi memberi berkardus-kardus uang tersebut kepada Isman.
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul Viral Kepala Desa di Grobogan Pamer 5 Kardus Berisi Tumpukan Uang, Ini Sosok Donaturnya
Tampang Sadis Wawan Pria Pacitan Bantai Keluarga Mantan Istri, Kabur ke Hutan Hingga SD Diliburkan |
![]() |
---|
Nasib Guru Aniaya Siswa SMA Berkebutuhan Khusus di Sekolah Dilaporkan ke Polisi: Sadis Orangnya |
![]() |
---|
Kronologi Servis Motor Habis Rp 20 Juta, Saat Dibawa Sejauh 100 Meter Rusak Lagi |
![]() |
---|
Viral Emak-emak di Juwana Pati Hadang Truk Tebu Sambil Joget-joget Hingga Tiduran, Ini Sosoknya |
![]() |
---|
Prestasi Mentereng Gitaris Zendhy Yang Dituding Curi Makanan, Pernah Kolaborasi Bareng Andra Dewa 19 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.