Berita Duka
IDI Berduka, Innalillahi Lulusan UNS Dokter Mueen Meninggal Dunia Pasca Dibom Israel
Kabar duka datang dari dunia kedokteran dimana Dokter Mueen Al Shurafa seorang dokter lulusan UNS dilaporkan telah meninggal dunia.
Penulis: Alifia | Editor: galih permadi
IDI Berduka, Innalillahi Lulusan UNS Dokter Mueen Meninggal Dunia Pasca Dibom Israel
TRIBUNJATENG.COM- Kabar duka datang dari dunia kedokteran dimana Dokter Mueen Al Shurafa seorang dokter lulusan UNS dilaporkan telah meninggal dunia.
Dokter Mueen dikabarkan meninggal dunia pasca kediamannya dibom oleh militer Zionis, Israel pada Senin (5/11/2023).
Kabar duka tersebut disampaikan oleh sesama rekan dokter yakni Dokter Aan Kusumandaru.
Dokter Aan bahkan membagikan percakapan antara dirinya dengan Dokter Mueen sebelum akhirnya meninggal dunia.
Baca juga: Bella Bonita Usir Denny Caknan dari Kamar Hotel, Salah Paham Pinjam Seratus
Baca juga: Ekspresi Nikita Mirzani Cuma Pasrah Diomeli Soimah, Banjir Komentar Netizen
Dikutip melalui akun sosial media X milik Dokter Aan ia tampak menuliskan :
“Innalillahi wainnaillaihirajiun. Telah berpulang dr Mueen Al Shurafa, spesialis anestesi Palestinna lulusan Indonesia. Rumahnya terkena bom Israel. Insya Allah Syahid,” ungkap Dokter Aan pada Selasa (7/11/2023).
Diketahui melalui Dokter Aan pula jika Dokter Mueen sebelum meninggal dunia mengungkapkan jika wilayah Gaza tempatnya tinggal telah diblokade.
Tidak berfungsinya sejumlah fasilitas umum termasuk perbankan yang membuat sulitnya akses masuk bantuan.
Dokter Aan dan IDI (Ikatan Dokter Indonesia) turut berduka, dimana Dokter Aan bahkan tidak menyangka jika itu merupakan percakapan terakhirnya dengan Dokter Mueen.
Diketahui jika Dokter Mueen Al Shurafa berasal dari Palestina, ia mengenyam Pendidikan di Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) dengan Program Studi Anestesiologi dan Terapi Intensif Fakultas Kesahatan UNS.
Dokter Mueen Al Shurafa merupakan Dokter Spesialis Anestesi di Palestina, dimana saat ini kondisi Palestina sedang tidak kondusif banyak jiwa melayang dunia akibat serangan Zionis, Israel.
Ratusan hingga ribuan nyawa melayang akibat bom dan kekerasan lain yang dilakukan oleh tantara Zionis, tak hanya orang dewasa bahkan anak kecil dan wanita turut menjadi korban.
Tak terkecuali Dokter Mueen Al Shurafa, selamat jalan Dokter Mueen Al Shurafa. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Dokter-Mueen-Al-Shurafa-Meninggal-Dunia.jpg)