Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Liga Inggris

Proposal Belum Dikirim Tapi Sudah Ditolak, Manchester United Gagal Rekrut Joao Neves dari Benfica

Upaya Manchester United untuk memboyong Joao Neves mendapat peringatan penolakan dari Roger Schmidt selaku pelatih Benfica.

Editor: deni setiawan
TWITTER.COM/90MINHQ
Gelandang bertahan Benfica, Joao Neves. 

TRIBUNJATENG.COM, INGGRIS - Peluang Manchester United untuk mendapatkan tanda tangan pemain muda Benfica, Joao Neves pada bursa transfer Januari 2024, sudah tertutup rapat.

Meskipun baru sebatas rencana, pihak Benfica secara tegas menolak.

Nama Joao Neves muncul dalam daftar bidikan Man United sesuai rekomendasi sang kapten, Bruno Fernandes.

Sosok Joao Neves diyakini mampu membantu kekuatan tim yang selama setengah musim ini sedang inkonsisten.

Menurut Bruno, dibutuhkan sosok muda bergairah di lapangan agar pemain lainnya pun terpacu.

Namun sangat disayangkan, proposal belum dikirim, penolakan sudah diterima.

Baca juga: Ultimatum Buat Erik ten Hag: Manchester United Dilarang Salah Pilih Saat Belanja Striker

Baca juga: Kendali Penuh Urusan Transfer Pemain, Sir Jim Ratcliffe: Manchester United Mulai Masuki Era Baru

Manchester United mendapat peringatan terkait upaya mendapatkan Joao Neves dari Benfica.

Joao Neves seperti permata yang sedang berkilau di Benfica.

Meski masih berusia 19 tahun, gelandang timnas Portugal itu menjadi andalan lini tengah klubnya.

Neves membuat total 25 penampilan pada musim 2023-2024 dengan kontribusi masing-masing satu gol dan assist.

Performa apik Joao Neves lantas mengundang perhatian banyak klub top Eropa, termasuk Manchester United.

Bahkan kapten Setan Merah, Bruno Fernandes seperti memberikan pesan kepada timnya agar segera mendapatkan tanda tangan juniornya tersebut.

"Dia punya kualitas unggulan tetapi semua tergantung keputusannya sendiri," ucap Bruno Fernandes seperti dilansir dari BolaSport.com, Jumat (29/12/2023).

Namun, upaya Manchester United untuk memboyong Joao Neves mendapat peringatan dari Roger Schmidt selaku pelatih Benfica.

Nakhoda berumur 56 tahun itu menyatakan bahwa tak ada pemainnya yang ingin pergi ketika bursa transfer Januari 2024 dibuka, termasuk Joao Neves.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved