Piala Dunia 2026
DPR Restui Naturalisasi Ragnar, Paes, dan Haye Paes Sudah Belajar Pancasila dan Indonesia Raya
Calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes mengaku serius mempelajari berbagai aspek guna menjadi warga negara Indonesia (WNI) yang baik
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA -- Calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes mengaku serius mempelajari berbagai aspek guna menjadi warga negara Indonesia (WNI) yang baik.
Ia bahkan sudah belajar banyak mengenai budaya Indonesia. Hal itu diungkapkan Paes dalam rapat kerja Komisi X DPR RI bersama Kemenpora dan PSSI terkait permohonan naturalisasi Paes bersama dua calon naturalisasi lainnya, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen, Kamis (7/3).

”Pertama-tama saya ingin menyampaikan rasa syukur karena mendapat kesempatan ini. Terima kasih untuk orang-orang yang bekerja di balik layar.
Saya terkesan dengan kehangatan dari orang-orang Indonesia. Ketika pertama menginjakkan kaki di sana, saya merasa seperti di rumah,” ujar Paes yang ikut raker lewat video conference.
Paes yang bermain di Liga Amerika Serikat atau MLS kemudian berjanji akan memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia.
Kiper 25 tahun itu juga berjanji menjadi WNI yang baik. Pemain klub FC Dallas itu menegaskan ingin menjadi sosok yang baik di lapangan dan luar lapangan. Kiper 25 tahun itu juga siap bekerja keras untuk mewujudkannya.
"Hal yang ingin saya raih di lapangan adalah, di Indonesia ada banyak potensi di sepak bola.
Di lapangan saya ingin jadi pemimpin, menjadi warga negara yang baik. Dan, ya, jadi pemimpin di dalam dan di luar lapangan. Itu yang saya inginkan," katanya.
"Kemudian saya ingin mempelajari budaya dan berusaha belajar Bahasa [Indonesia] secepat mungkin.
Saya sudah belajar tentang Pancasila, saya sudah mempelajari Indonesia Raya. Ini awal yang baik tapi masih banyak hal lainnya. Saya ingin mencapai itu semua secepat mungkin," ucap Paes.
Komisi X DPR RI dalam raker yang dipimpin Wakil Ketua Komisi X Hetifah Sjaifudian menyetujui permohonan naturalisasi Thom Haye, Maarten Paes, dan Ragnar Oratmangoen.
Dengan persetujuan itu, tiga pemain itu tinggal menunggu Keputusan Presiden (Keppres) Joko Widodo untuk kemudian mengambil sumpah WNI.
”Komisi X memutuskan menyetujui rekomendasi kewarganegaaraan atas nama Ragnar Oratmangoen, Thom Haye dan Maarten Paes.

Dengan catatan bahwa penetapan kewarganegaraan RI ditetapkan oleh instasi yang berwenang berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," kata Hetifah saat membacakan kesimpulan rapat, di Ruang Rapat Komisi X DPR RI, Senayan, Jakarta.
Sementara itu, Nezar Patria selaku Menpora Ad Interim menjelaskan alasan mengajukan permohonan pemberian status kewarganegaraan kepada ketiga pemain keturunan itu.
Thom Haye
Piala Dunia 2026
Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Ragnar Oratmangoen
Naturalisasi Maarten Paes
Maarten Paes
Daftar 18 Tim Lolos Piala Dunia 2026, Nasib Timnas Indonesia Ditentukan Bulan Depan |
![]() |
---|
Persiapan Jelang Laga Timnas Indonesia vs Australia: Antusiasme Tinggi dan Dukungan dari AIFC |
![]() |
---|
Melawan Australia dan Bahrain, Patrick Kluivert Optimistis Minimal Raih 4 Poin |
![]() |
---|
Tanggapan Patrick Kluivert untuk Timnas Indonesia untuk Bisa Lolos ke Piala Dunia 2026 |
![]() |
---|
Pertahankan Formasi Terbaik, Negara-negara Tetangga Memuji Keberhasilan Timnas Indonesia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.