Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Piala Dunia 2026

DPR Restui Naturalisasi Ragnar, Paes, dan Haye Paes Sudah Belajar Pancasila dan Indonesia Raya

Calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes mengaku serius mempelajari berbagai aspek guna menjadi warga negara Indonesia (WNI) yang baik

Instagram @maartenpaes
Maarten Paes berbincang dengan penyerang Inter Miami, Lionel Messi di ajang Piala Liga Amerika Serikat antara Inter Miami vs FC Dallas, pada (7/8/2023) 

TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA -- Calon kiper naturalisasi Timnas Indonesia, Maarten Paes mengaku serius mempelajari berbagai aspek guna menjadi warga negara Indonesia (WNI) yang baik.

Ia bahkan sudah belajar banyak mengenai budaya Indonesia. Hal itu diungkapkan Paes dalam rapat kerja Komisi X DPR RI bersama Kemenpora dan PSSI terkait permohonan naturalisasi Paes bersama dua calon naturalisasi lainnya, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen, Kamis (7/3).

Thom Haye yang merupakan pemain keturunan Indonesia, mengungkapkan peluangnya untuk membela Timnas Indonesia.
Thom Haye yang merupakan pemain keturunan Indonesia, mengungkapkan peluangnya untuk membela Timnas Indonesia. (Instagram @thomhaye)

”Pertama-tama saya ingin menyampaikan rasa syukur karena mendapat kesempatan ini. Terima kasih untuk orang-orang yang bekerja di balik layar.

Saya terkesan dengan kehangatan dari orang-orang Indonesia. Ketika pertama menginjakkan kaki di sana, saya merasa seperti di rumah,” ujar Paes yang ikut raker lewat video conference.

Paes yang bermain di Liga Amerika Serikat atau MLS kemudian berjanji akan memberikan yang terbaik untuk Timnas Indonesia.

Kiper 25 tahun itu juga berjanji menjadi WNI yang baik. Pemain klub FC Dallas itu menegaskan ingin menjadi sosok yang baik di lapangan dan luar lapangan. Kiper 25 tahun itu juga siap bekerja keras untuk mewujudkannya.

"Hal yang ingin saya raih di lapangan adalah, di Indonesia ada banyak potensi di sepak bola.

Di lapangan saya ingin jadi pemimpin, menjadi warga negara yang baik. Dan, ya, jadi pemimpin di dalam dan di luar lapangan. Itu yang saya inginkan," katanya.

"Kemudian saya ingin mempelajari budaya dan berusaha belajar Bahasa [Indonesia] secepat mungkin.

Saya sudah belajar tentang Pancasila, saya sudah mempelajari Indonesia Raya. Ini awal yang baik tapi masih banyak hal lainnya. Saya ingin mencapai itu semua secepat mungkin," ucap Paes.

Komisi X DPR RI dalam raker yang dipimpin Wakil Ketua Komisi X Hetifah Sjaifudian menyetujui permohonan naturalisasi Thom Haye, Maarten Paes, dan Ragnar Oratmangoen.

Dengan persetujuan itu, tiga pemain itu tinggal menunggu Keputusan Presiden (Keppres) Joko Widodo untuk kemudian mengambil sumpah WNI.

”Komisi X memutuskan menyetujui rekomendasi kewarganegaaraan atas nama Ragnar Oratmangoen, Thom Haye dan Maarten Paes.

Ragnar Oratmangoen pemain, Fortuna Sittard di Liga Belanda.
Ragnar Oratmangoen pemain, Fortuna Sittard di Liga Belanda. (Instagram @fortuna.sittard)

Dengan catatan bahwa penetapan kewarganegaraan RI ditetapkan oleh instasi yang berwenang berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," kata Hetifah saat membacakan kesimpulan rapat, di Ruang Rapat Komisi X DPR RI, Senayan, Jakarta.

Sementara itu, Nezar Patria selaku Menpora Ad Interim menjelaskan alasan mengajukan permohonan pemberian status kewarganegaraan kepada ketiga pemain keturunan itu.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved