Berita Regional
Kronologi 2 Bocah SD Berboncengan Naik Motor Sampai 'Terbang' ke Atap Rumah Warga
Viral sepeda motor kecelakaan hingga nyungsep di atas atap rumah warga, mirisnya dibawa dua orang bocah SD.
TRIBUNJATENG.COM, TASIKMALAYA - Viral sepeda motor kecelakaan hingga nyungsep di atas atap rumah warga.
Mirisnya sepeda motor itu dikendarai dua siswi Sekolah Dasar (SD) di Culamega, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
Mereka berboncengan hingga mengalami kecelakaan di Jalan Ciwangkid, Desa Cikuya, Kecamatan Culamega, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (12/3/2024).
Baca juga: Viral 2 Bocah Perempuan dan Sepeda Motornya Tersangkut di Atas Atap Rumah Warga
Sepeda motor yang ditumpanginya terbang dan nyungsep ke atap rumah warga yang posisinya hampir sejajar dengan ketinggian jalan.
Kedua korban berkerudung tersebut tak mengalami luka dan masih duduk di atas motornya meski posisi motor menyangkut di atap rumah warga.
Kejadian itu sempat viral di media sosial karena terekam video dengan durasi 12 detik memperlihatkan dua wanita berkerudung nampak masih duduk di sepeda motor matik yang menyangkut di genting rumah.
Salah seorang warga setempat Euis Siti Jenab mengaku, sesuai keterangan kedua korban, rem motornya blong dan terbang ke genting rumah warga yang posisinya di pinggir jalan.
Rumah pun berlokasi di bawah tebing jalan dan posisi atapnya hampir rata dengan jalan.
"Katanya motornya, remnya blong. Jadi pas saat melintas di lokasi, motor terbang ke kiri jalan dan atap rumah yang tertabrak itu posisi ketinggiannya hampir sama dengan posisi jalan. Jadi ada di bawah tebing jalan," kata Euis.
Euis menambahkan, kedua korban yang mengalami kecelakaan itu merupakan anak di bawah umur berstatus siswi Sekolah Dasar (SD) yang mengaku akan ngabuburit atau menunggu waktu buka puasa.
"Kalau korbannya masih di bawah umur, masih anak-anak. Dua-duanya itu siswi SD ya, lagi pada main kayaknya mau ngabuburit," tambah dia.
Kejadian itu sempat menghebohkan warga sekitar karena bersama-sama membantu motor yang menyangkut di genting rumah.
Baca juga: Viral Maling Mendadak Tobat, Kirim Kembali Motor Curian Lewat Jasa Pengiriman
Proses evakuasi pun berlangsung dramatis, warga harus memasang beberapa bambu, untuk menopang kendaraan korban.
Beruntung tak ada korban luka dalam indisen ini, hanya saja atap rumah rusak akibat hantaman sepeda motor.
"Udah viral, banyak orang yang posting di status WA, di TikTok juga udah ramai. Lucu ya kok bisa terbang gitu, tapi kasian juga ya. Tapi, Alhamdulillah korban enggak apa-apa, tadi udah dievakuasi bareng-bareng oleh warga," kata dia. (*)
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com
Polisi Bunuh Polisi, Sandiwara Briptu Rizka Terbongkar, Ternyata Pelaku Pembunuhan Brigadir Esco |
![]() |
---|
Jaksa Negara Mundur, Gibran Kini Sendirian Lawan Gugatan Rp 125 Triliun |
![]() |
---|
Rekaman CCTV Ungkap Aksi Rezaldy Tewaskan Nenek 71 Tahun |
![]() |
---|
Buronan Nekat Datangi Polres Buat Laporan Kehilangan Tas, Ketahuan karena Grogi saat Ditanya Petugas |
![]() |
---|
Kelabuhi Pengurus Desa, 4 Tenaga Pendamping Desa Bertahun-tahun Korupsi Rugikan Negara Rp2,9 Miliar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.