Breaking News
Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Liga 1 BRI

Persis Solo Takluk 1-2 dari Persita Tangerang di Kandang, Padahal Lawannya Terancam Degradasi

Persis Solo harus takluk dari tim yang hampir terdegradasi Persita Tangerang dalam laga pekan ke-33 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Jumat.

Penulis: Muhammad Sholekan | Editor: raka f pujangga
TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Pemain sepak bola Persita Tangerang, Jack Brown (kanan) melakukan tekel terhadap pemain Persis Solo, Zanadin Fariz saat melawan Persita dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (26/4/2024) sore. 

TRIBUNJATENG.COM, SOLO - Persis Solo harus takluk dari tim yang hampir terdegradasi Persita Tangerang dalam laga pekan ke-33 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan, Jumat (26/4/2024) sore.

Tensi tinggi ditunjukkan oleh kedua tim. Keduanya bermain spartan dengan membawa misi masing-masing.

Baca juga: Kalahkan Persikabo dengan Skor 2-1, Wonderkid Persis Solo Zanadin Fariz Cetak 1 Gol dan 1 Assist

Pendekar Cisadane membuka keunggulan pada menit ke-20 melalui tendangan placing yang dilesakkan oleh Hassan Nader dari luar kotak penalti Laskar Sambernyawa.

Sebelum babak pertama berakhir, Persis Solo mampu menyamakan kedudukan. Pada menit ke-41, David Roni Gonzalez melesakkan tendangan dan mampu menjebol gawang yang dijaga Kartika Ajie.

Skor 1-1 bertahan hingga babak kedua berakhir. Kedua tim masih sama-sama kuat untuk mempertahankan keadaan.

Pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-70 Fahreza Sudin menambah gol bagi Persita.

Baca juga: Pemain PSIS Semarang Lucas Gama Koyak Perdana Gawang Persikabo Hingga Berakhir 3-0

Gol itu berawal dari dari tendangan bebas yang mengenai mistar gawang dan muntah tepat di depan mulut gawang.

Skor 1-2 untuk keunggulan Persita Tangerang.

Skor itu tak berubah hingga babak kedua berakhir dan sekaligus tim tamu mampu memetik 3 poin. (*)

 

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved