Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Kecelakaan

Pengendara Motor Terlindas Truk Tronton Setelah Jatuh saat Hindari Jalan Bergelombang

Jalan bergelombang mengakibatkan kecelakaan lalu lintas di wilayah Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

GOOGLE
Ilustrasi kecelakaan 

TRIBUNJATENG.COM, BOGOR - Jalan bergelombang mengakibatkan kecelakaan lalu lintas di wilayah Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Seorang pengendara motor terlindas truk tronton setelah terjatuh.

"Pengendara sepeda motor bernama Rahmat (50) mengalami luka berat akibat kecelakaan ini," kata Kapolsek Parung Panjang Kompol Suharto saat dikonfirmasi melalui keterangan tertulisnya, Jumat (30/8/2024).

Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Jalan Wates-Purworejo: 3 Kendaraan Rusak Parah, 2 Pengemudi Dilarikan ke RS

Suharto mengatakan, kecelakaan itu terjadi di Jalan Sudamanik, Kampung Cilangkap, Desa Lumpang, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Kamis (29/8/2024) sekitar pukul 16.10 WIB.

Kecelakaan tersebut melibatkan truk tronton bernomor polisi BG 8071 OW dengan sepeda motor Honda Vario warna hitam.

Semua bermula ketika Rahmat, yang mengendarai Vario, melaju dari arah Cigudeg menuju Parungpanjang.

Saat itu, truk tronton yang dikemudikan Acep (40) juga melaju searah di samping motor korban.

Dalam waktu bersamaan, korban menyalip atau mendahului truk tronton tersebut.

Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), korban kehilangan kendali karena melihat jalan bergelombang.

Rahmat pun menghindar dan akhirnya terjatuh.

"Karena kondisi jalan yang bergelombang dan licin akibat hujan, Rahmat (korban) kehilangan kendali dan terjatuh, hingga akhirnya terlindas oleh ban belakang sebelah kanan truk tronton," ujar Suharto.

Akibat kecelakaan tersebut, Rahmat mengalami luka berat.

Petugas kepolisian langsung datang dan melakukan olah TKP. Suharto memastikan bahwa Rahmat selamat.

"Tidak ada korban jiwa yang dilaporkan, dan kerugian materiil juga nihil," ucapnya.

Dalam peristiwa ini, polisi mengamankan barang bukti dua kendaraan.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved