Korban Kebakaran Glodok Asal Kendal
Pesan Osima Kepada Ibu Sebelum Tewas di Kebakaran Glodok Plaza: Minta Sembelih Kambing dan 40 Kipas
Osima Yukari sebelum tewas sempat meminta ibunya untuk menyembelih 1 kambing dan dibelikan 40 kipas angin untuk dibagikan kepada tetangganya.
Penulis: Agus Salim Irsyadullah | Editor: deni setiawan
"Terus ada lagi Odika Yukari, itu juga bukan anak saya," sambungnya.
Menurutnya, Osima Yukari selama ini dikenal memiliki kepribadian yang baik dan berprestasi, sehingga banyak teman dan keluarganya merasa kehilangan dengan kepergian anaknya tersebut.
"Kami keluarga sudah ikhlas dengan kepergian anak kami."
"Teman-teman Osima juga banyak yang datang melayat merasa kehilangan," tandasnya.

Baca juga: Firasat Aneh Ayah Osima Yukari Sebelum Kebakaran Glodok Plaza, Sempat Unggah Foto Sang Anak
Pemakaman Osima Yukari
Diberitakan sebelumnya di Tribunjateng.com, suasana duka menyelimuti kediaman Edi Sunarsono atau akrab disapa Soni, ayah dari Osima Yukari korban kebakaran Glodok Plaza Jakarta.
Jenazah Osima telah tiba di Desa Bangunsari, Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal pada Minggu (26/1/2025) sekira pukul 05.00.
Para pelayat pun berdatangan untuk mengucapkan duka cita mendalam atas kepergian Osima Yukari.
Sekira pukul 09.42, jenazah disalatkan.
Isak tangis pelayat pun terus terdengar lirih.
Jenazah kemudian diberangkatkan menuju pemakaman Desa Bangunsari yang berjarak sekira 500 meter dari rumah duka menggunakan mobil pikap.
Keluarga, teman Osima, beserta warga sekitar ikut mengantarkan Osima ke peristirahatan terakhir diiringi isak tangis sepanjang perjalanan.
Setiba di pemakaman sekira pukul 10.35, para pelayat tak henti-hentinya meneteskan air mata.
Ayah Osima Yukari, Soni yang awalnya tegar saat menyambut para pelayat di rumah duka, berusaha tetap tegar di tengah derai air mata.
Nenek Osima, Ayem Sutarti bahkan hampir pingsan melihat jenazah cucu tercintanya dimasukkan ke liang lahat.
Kendal
Running News
TribunBreakingNews
Breakingnews
feature
Human Interest
Osima Yukari Korban Kebakaran Glodok Plaza
Kebakaran Plaza Glodok Jakarta
Oshima Yukari korban kebakaran Glodok
kebakaran glodok
Ima Susanti
Edi Sunarsono
Ayem Sutarti
kebakaran
Tangis Pecah, Nenek Sutarti Nyaris Pingsan Saat Jenazah Osima Masuk Liang Lahat di Bangunsari Kendal |
![]() |
---|
Tangis Keluarga Oshima Yukari Asal Kendal Pecah Melihat Mobil yang Masih Utuh di Lokasi Kebakaran |
![]() |
---|
Inilah Sosok Oshima Yukari, Korban Meninggal Kebakaran Glodok Plaza, Jenazah Diantar ke Kendal |
![]() |
---|
Selamat Natal Ayah, Momen Terakhir Oshima Yukari Sebelum Jadi Korban Kebakaran Glodok Plaza Jakarta |
![]() |
---|
Kalimat Terakhir Pramugari Oshima Yukari Sebelum Tragedi Kebakaran Glodok, Ayahnya Ungkap Firasat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.