PSIS
Ryo Matsumura dan Gustavo Almeida Bikin PSIS Makin Merana, Kalah 2 Gol Tanpa Balas dari Persija
PSIS Semarang gagal memenuhi target mencuri poin di kandang Persija Jakarta usai takluk 2-0 dalam laga lanjutan
Penulis: Franciskus Ariel Setiaputra | Editor: muh radlis
TRIBUNJATENG.COM, TANGERANG - PSIS Semarang gagal memenuhi target mencuri poin di kandang Persija Jakarta usai takluk 2-0 dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 pekan ke-25 yang berlangsung di Indomilk Arena Tangerang, Rabu (5/3/2025) malam.
Gol Persija dicetak oleh Ryo Matsumura menit 70, dan Gustavo Almeida menit 97.
Hasil ini membuat PSIS masih belum mampu menjauh dari papan bawah klasemen dengan tetap berada di urutan 14 klasemen sementara.
Kekalahan ini juga membuat PSIS gagal menang dalam lima laga beruntun.
Terdekat, PSIS masih akan melakoni laga away menghadapi Persebaya Surabaya.
PSIS Semarang mendapat peluang emas di menit 8 lewat Sudi Abdallah. Sudi yang berhasil lolos dari kawalan pemain belakang Persija Jakarta, mencoba melakukan shooting ke gawang Persija, namun tembakan Sudi masih mampu dihalau kiper Persija.
Menit ke 10, Sudi kembali mendapat peluang di dalam kotak penalti namun kembali masih dihalau kiper Persija.
Pada menit 12, giliran Gali Freitas yang mendapat peluang namun tendangannya dari sudut sempit melebar.
PSIS masih terus menekan area pertahanan Persija, namun pertahanan Macan Kemayoran cukup solid.
Memasuki menit 20, momentum berpindah ke kubu tuan rumah dengan lenih banyak menekan pertahanan PSIS.
Persija cukup aktif menekan pertahanan PSIS lewat pergerakan Gustavo Almeida. Bahkan di menit 28, Gustavo nyaris membobol gawang PSIS lewat sundulannya, memanfaatkan umpan free kick Maciej Gajos.
Pada menit 34, Maciej Gajos melancarkan tembakan jarak jauh, beruntung bisa dimentahkan kiper PSIS Syahrul Trisna.
Pada menit 42, PSIS mendapat peluang emas melalui Gali Freitas, namun kiper Persija Carlos Eduardo kembali melakukan penyelamatan penting.
Hingga akhir pertandingan babak pertama, skor masih imbang 0-0.
Berlanjut di babak kedua, Persija cukup banyak menekan sejak peluit dibunyikan wasit.
Bahkan, di menit 58 Persija mampu mencetak gol lewat Gustavo Almeida. Namun gol tersebut batal disahkan usai wasit melakukan review cek VAR.
Menit 70, Persija berhasil unggul 1-0 lewat pemain yang baru masuk, Ryo Matsumura.
Mantan pemain Persis Solo tersebut berhasil menaklukkan gawang Syahrul Trisna usai menerima umpan dadi Rayhan Hannan.
PSIS punya peluang menyamakan kedudukan pada menit 82 lewat Gustavo Souza yang baru masuk.
Tendangan Gustavo berbuah kemelut di depan mulut gawang Persija, namun masih belum mampu berbuah gol.
Di sisa akhir babak kedua, Persija masih mencoba mencari gol tambahan. Demikian juga PSIS yang terus mencoba mencari gol penyama kedudukan.
Jelang akhir pertandingan, Persija kembali mencetak gol lewat Gustavo Almeida di menit 97. Gustavo sukses membobol gawang PSIS usai melakukan aksi solo run melewati tiga pemain PSIS sebelum melepaskan tembakan ke gawang PSIS.
Skor 2-0 mengakhiri pertandingan klasik ini.
Meski Dibantai Persipura, Pelatih Kahudi Wahyu Tetap Terima Kasih ke Para Pemain PSIS Semarang |
![]() |
---|
Kahudi Wahyu Salahkan Penalti Saat PSIS Semarang Dibantai Persiku Kudus 4-0 di Jatidiri |
![]() |
---|
Jelang Championship 2025/2026 Bergulir, Snex Dorong Manajemen PSIS Lebih Profesional |
![]() |
---|
Sosok Luan Sergio Dias Pemain Asing PSIS Semarang Bisa Jadi Gelandang hingga Winger |
![]() |
---|
Persiku Kudus Jadi Lawan Pertama PSIS Semarang di Pegadaian Championship 2025/2026 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.