Berita Ungaran
Polres Semarang Siapkan 15 Pos Pengamanan dan One Way di Jalan Tol Kabupaten Semarang
Memasuki Ops Ketupat Candi 2025, Polres Semarang mempersiapkan 15 pos untuk pengamanan arus mudik, perayaan Idul Fitri hingga arus balik mendatang.
Penulis: Reza Gustav Pradana | Editor: raka f pujangga
TRIBUNJATENG.COM, UNGARAN - Memasuki Ops Ketupat Candi 2025, Polres Semarang mempersiapkan 15 pos untuk pengamanan arus mudik, perayaan Idul Fitri hingga arus balik mendatang.
Terdapat 445 personel Polres Semarang yang dikerahkan untuk berjaga dan bertugas mengamankan arus mudik dan perayaan Idul Fitri mulai 23 Maret 2025 hingga 8 April 2025.
Sementara itu, total petugas gabungan dari TNI-Polri, Pemkab Semarang, serta relawan berjumlah 899 personel.
Baca juga: Jalan Tol Jogja-Bawen Seksi 6 Siap Layani Pemudik, Buka 2 Lajur di Exit Tol Bawen Kabupaten Semarang
Kapolres Semarang, AKBP Ratna Quratul Ainy memastikan seluruh pos sudah siap beserta para personel yang berjaga.
“Kami memiliki beberapa pospam, pos terpadu atau pos pelayanan, serta pos strong point.
Kami cek Alhamdulillah semua sudah siap dan kami siap memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama masyarakat yang melintas di Kabupaten Semarang baik pemudik maupun warga lokal yang merayakan Lebaran,” kata AKBP Ratna saat mengecek pos Strong Point Pasar Babadan Ungaran, Minggu (23/3/2025).
Terkait kepadatan arus mudik di tol wilayah Kabupaten Semarang, Kapolres menambahkan bahwa pihaknya akan terus memantau kondisi di lapangan.
Nantinya, one way lokal berpotensi diberlakukan sesuai arahan atau petunjuk dari Direktorat Lalu Lintas Polda Jateng.
Baca juga: Upaya Polresta Pati Amankan Arus Mudik Lebaran: Dirikan Pospam dan Posyan serta Maksimalkan Operasi
“Kami tetap pada petunjuk arahan Direktorat Lalu lintas Polda Jateng.
Kami sudah menyiagakan pengamanan di rest area dalam tol untuk mengantisipasi hal tersebut,” pungkas AKBP Ratna. (*)
Solusi "Air Gratis" dari Langit: Desa Kesongo Semarang Jadi Percontohan Irigasi Tenaga Surya |
![]() |
---|
Sidak SPPG Polri di Pabelan Semarang, Kapolri Minta Standar Kebersihan Diperketat |
![]() |
---|
Siap Jadi Tuan Rumah! PBVSI Kabupaten Semarang Fokus Perbaiki Venue Voli di Sport Center Wujil |
![]() |
---|
Dishub Kabupaten Semarang Punya Mobil Skylift Baru Harga Rp1,83 Miliar, yang Lama Sudah Tua |
![]() |
---|
Detik-detik Truk Bermuatan Kayu Berjalan Mundur Hingga Kecelakaan di Tanjakan Lemahabang Semarang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.