Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Universitas Semarang

USM Gelar Kompetisi Panahan Barebow

Kompetisi panahan USM Barebow Archery 2025 diselenggarakan UKM Panahan USM “Gendewa Geni” di GOR Prof Sudarto USM pada Sabtu 3 Mei 2025.

Editor: deni setiawan
UNIVERSITAS SEMARANG
KOMPETISI PANAHAN USM - Potret kompetisi panahan USM Barebow Archery 2025 yang diselenggarakan oleh UKM Panahan USM “Gendewa Geni” di GOR Prof Sudarto Universitas Semarang (USM) pada Sabtu, 3 Mei 2025. 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Kompetisi panahan USM Barebow Archery 2025 diselenggarakan UKM Panahan USM “Gendewa Geni” di GOR Prof Sudarto Universitas Semarang (USM) pada Sabtu, 3 Mei 2025.

Secara simbolis kompetisi itu dibuka dengan melesatkan anak panah oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni USM, Dr. Muhammad Junaidi, S.HI., M.H. dan didampingi Pembina UKM Panahan USM, Susanto, M.Kom.

Kompetisi ini mendapatkan rekomendasi atau izin Perpani Kota Semarang Nomor 006/PNH/SMG/II/2025.

Baca juga: Mahasiswa FTIK USM Latihan Splicing Fiber Optic Bersama ION Netwok

Baca juga: Hardiknas, Rektor USM Soroti Pentingnya Partisipasi Kolektif untuk Wujudkan Pendidikan Bermutu

Perlombaan panahan ini digelar pertama kali ini mengambil tema “Barebow: Kekuatan, Fokus, dan Sportivitas".

Dr. Muhammad Junaidi dalam sambutannya mengapresiasi seluruh pihak yang ikut serta dalam pelaksanaan USM Barebow Archery 2025.

Menurutnya, olahraga panahan bukan hanya sekadar olahraga fisik, tetapi juga latihan mental.

Dibutuhkan konsentrasi, ketenangan, dan integritas yang tinggi. 

“Di sinilah melalui panahan, nilai-nilai sportivitas diuji dan dilatih."

"Ketika menarik busur dan melepas anak panah, sejatinya sedang belajar mengontrol diri, menghargai proses, serta menjunjung kejujuran,” ungkap Dr. Muhammad Junaidi.

“Kompetisi ini bukan hanya kompetisi fisik semata, namun juga menjunjung tinggi nilai-nilai utama cabang olahraga ini yaitu bahwa sportivitas adalah kemenangan yang sesungguhnya."

"Menggarisbawahi bahwa kemenangan sejati ada pada perilaku,” tambahnya.

Ketua Umum UKM Panahan USM, Rini Widiastuti mengatakan, kompetisi ini selain untuk memperkenalkan UKM Panahan USM Gendewa Geni kepada masyarakat, juga untuk menarik minat dari para pelajar SMA untuk yang ingin melanjutkan studi di USM melalui jalur pendaftaran Atlit - Beasiswa Prestasi Non akademik.

 “Melalui kejuaraan yang diselenggarakan UKM Panahan secara indoor ini menurutnya akan memberikan kesempatan  bagi peserta lomba dalam mengembangkan bakatnya menjadi lebih baik,” ungkap Rini Widiastuti.

Lebih lanjut Rini menambhakan bahwa USM Barebow Archery 2025 diikuti 55 peserta individu, mix team (regu campuran), 9 klub dan tercatat 3 klub dari Undip, Universitas Harapan Bangsa, serta USM. (*)

Baca juga: Rektor USM Hadiri Sedekah Bumi Surodadi, Wujud Komitmen Pelestarian Budaya dan Pembangunan Desa

Baca juga: Gemilang di Kancah Nasional: UKM dan Mahasiswa USM Sabet Puluhan Juara di 2025

Baca juga: Ikatan Ibu-Ibu USM Ziarah ke Makam RA Kartini, Kenang Sejarah Perjuangan Emansipasi

Baca juga: Tim USM Raih Juara 1 Invitasi Voli Nasional di Jakarta

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved