Wonosobo Hebat
Wonosobo Night Fashion Carnival 2025 Buka Pendaftaran, Usung 5 Tema Defile Kostum Unik
TRIBUNJATENG.COM, WONOSOBO - Wonosobo Night Fashion Carnival (WNFC) 2025 akan kembali hadir dengan menampilkan beragam parade kostum unik.
Kepala Disparbud Kabupaten Wonosobo, Agus Wibowo mengatakan, event ini dijadwalkan berlangsung pada 14 Juni 2025 di Alun-alun Wonosobo.
"WNFC 2025 akan mengangkat tema Magnificent Heritage: Cultural, Ancient, Artifact, Artistry, dan Mystical Heritage'," ungkapnya.
Baca juga: Pemkab Wonosobo Siagakan 400 Personel Gabungan Saat Pemberangkatan Jemaah Calon Haji
Baca juga: Pencatatan PIG Kopi Arabika Bismo: Keseriusan Kemenkum Jateng & Wonosobo Angkat Keunikan Kopi Lokal
Adapun rute parade nantinya akan menempuh rute Gedung Arpusda - Jalan Resimen 18 - Jalan Ahmad Yani - Alun-alun (panggung utama) - Jalan Merdeka - Jalan Pemuda - Gedung Arpusda.
"Tahun ini, WNFC 2025 bakal menghadirkan 5 defile kostum yang unik dan menarik antara lain Cultural Heritage, Ancient Heritage, Artifact Heritage, Artistry Heritage, dan Mystical Heritage," jelasnya.
Defile Cultural Heritage terinspirasi dari struktur, arsitektur bangunan Cagar Budaya atau Objek yang Diduga Cagar Budaya (ODCB) yang merupakan warisan budaya masa lampau yang memiliki nilai penting bagi sejarah, ilmu pengetahuan, pendidikan, agama, dan kebudayaan.
Beberapa contoh arsitektur cagar budaya yang dimaksud ialah Masjid Al Manshur Kauman, GKI Wonosobo, Klenteng Hok Hoo Bio, Kantor Bappeda Wonosobo, Dalem Katemunggungan, Gedung Samsat, Bendungan Simbel Garung, Gedung DPRD, Kantor Pos Wonosobo, dan Hotel Kresna.
Kemudian Defile Ancient Heritage merupakan terinspirasi dari kawasan kuno yang kaya akan bentuk struktur dan detail relief, hewan dan tumbuhan endemik, yang tetap lestari dan terjaga hingga kini seperti Candi Dieng, Tuk Bimo Lukar, Watu Kelir, Goa Semar, carica, elang jawa, dan biawak.
Defile selanjutnya yakni Artifact Heritage, terinspirasi dari benda kuno peninggalan masa lampau yang dapat dipindahkan tanpa merusak bentuk asalnya, seperti Keris Empu Supa, Arca Ganesha, Guci Kuna Sitiharjo, Umpak Pringapus, Arca Budha Ngadisono, dan Pipa PLTA Garung.
Defile Artistry Heritage menggambarkan peninggalan seni yang diwariskan dari generasi ke generasi, seperti Tari Topeng Lengger, Imblig/ Emblek, Wayang Kedu Wonosaban, Suthang Walang, Sontoloyo, dan Kebo Giro.
Terakhir Defile Mystical Heritage, yang akan menampilkan kostum yang terinspirasi dari ajaran atau keyakinan yang bersifat mistis, seperti Ruwatan Rambut Gembel, Kisah Nagagini, Naga Antaboga, Merdi Desa, Ritual Tapa Bisu, Wayang Othok Obrol, Kyai Kolodete, Sunan Bayat, dan Tradisi Ziarah Cungkup Empu Supa.
Pendaftaran gratis dan telah dibuka untuk individu maupun tim hingga 7 Juni 2025.
Pendaftaran dapat melalui laman berikut: https://clik.now/PendaftaranWNFC2025. (*)
Baca juga: Ahli Waris Hanya Minta Ganti Rugi Pemkab Jepara Karena Sudah Dibangun SD Negeri 10 Karanggondang
Baca juga: Kota Pekalongan Percepat Pembentukan Koperasi Kelurahan Merah Putih, Target Rampung 28 Mei 2025
Baca juga: Misteri Teror Ketuk Pintu Bikin Warga Ketakutan: Tahu-tahu Uang Saya Hilang
Baca juga: DPRD Sekadau Kalimantan Barat Kaji Pengelolaan Sampah dan Pendapatan Daerah di Jawa Tengah
