Berita Viral
Bullying Brutal di Malang, 3 Pelaku Bergantian Tampar Siswi SMP, Korban Menangis Ketakutan
Perundungan di Kota Malang yang menjadi viral di media sosial ini dialami oleh seorang siswi SMP swasta dan pelakunya tiga orang.
Penulis: Dse | Editor: deni setiawan
TRIBUNJATENG.COM, MALANG - Kasus dugaan bullying atau perundingan kembali terjadi di lingkungan pendidikan.
Setelah sempat ramai beberapa kasus seperti di Kabupaten Blora maupun Grobogan, kasus serupa juga terungkap di Kota Malang Jawa Timur.
Bahkan kasus tersebut menjadi viral di media sosial.
Perundungan di Kota Malang ini dialami oleh seorang siswi SMP swasta. Pelakunya berjumlah tiga orang dan seluruhnya perempuan. Mereka diduga pula masih dari dari sekolah yang sama.
Baca juga: Viral Bullying di SMPN 1 Blora: Korban Siswa Kelas VIII, Pelaku Adik Kelas
• Pria 47 Tahun di Wonosobo Ngamuk Tak Diberi Makanan Gratis, Merusak Warung Gunakan Parang
• AWAS, Merica Oplosan Beredar di Wonosobo, Pelaku Campurkan Sagu
Viral aksi perundungan terjadi di Jalan Sukun Gempol tepatnya di sebuah akses tangga menuju makam RW 09 Kelurahan Tanjungrejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang.
Dari dua video yang masing-masing berdurasi 3 menit 18 detik dan 1 menit 25 detik, korban perempuan yang masih di bawah umur dianiaya tiga orang terduga pelaku yang juga perempuan.
Dalam video tersebut memperlihatkan korban yang mengenakan kaus warna hitam ditampar beberapa kali oleh pelaku hingga menangis ketakutan.
Selain itu, pelaku juga mengeluarkan kata-kata ancaman kepada korban seperti 'timbang kon ditendangi wong telu, ayo milih sopo' (daripada kamu ditendangi orang tiga, ayo milih siapa) dan ada juga 'kon duwe tangan gede mosok gak gawe ngantem' (kamu punya tangan besar tetapi enggak dipakai untuk mukul).
Warga sekitar, Desi baru mengetahui kejadian itu setelah videonya viral dan dibagikan di grup Whatsapp (WA).
"Saya dapat videonya di grup WA muda-mudi RT 03 sekira pukul 00.09. Dalam video itu terlihat korban ditampar."
"Namun kejadiannya kapan, saya tidak tahu," ujarnya, Rabu (12/11/2025).
Baca juga: Viral Video Panitia Kondangan Catat Isi Amplop di Komputer: Kalau Madura Dibacakan Langsung
• Geger Dua Siswa SD di Kudus Hendak Diculik Sepulang Sekolah, Modusnya Disuruh Jemput
• Penumpang Panik, Meloncat ke Bantalan Rel, KA Bandara YIA Tiba-tiba Mogok
Dirinya menjelaskan, korban perundungan tersebut merupakan warga Tanjungrejo berinisial FR.
Korban masih duduk di kelas 7 di SMP swasta Kota Malang.
"Korbannya warga setempat dan kerabat dari ayah korban datang ke sini menyampaikan terkait kejadian tersebut."
"Jadi korban ini tinggal di rumah sama ibunya, sedangkan ayahnya kerja di luar pulau," bebernya.
Bullying
perundungan
viral
Siswi SMP Korban Bullying
Polres Malang Kota
Deni Setiawan
tribunjateng.com
| Sosok Raden Nuh, Pengacara Raffi Ahmad saat Tersandung Kasus Narkoba 12 Tahun Lalu: Tagih Rp250 Juta |
|
|---|
| Penumpang Panik, Meloncat ke Bantalan Rel, KA Bandara YIA Tiba-tiba Mogok |
|
|---|
| Viral Pernikahan Bule Prancis dengan Gadis Sinjai Bermahar Fantastis, Mantan Istri Ungkap Fakta Lain |
|
|---|
| Selain Bilqis, Kenzie Balita Asal Bungo Jambi Juga Diculik 3 Tahun Belum Ditemukan |
|
|---|
| 3 Kecelakaan Maut di Jalur Tengkorak Kalijambe Purworejo Sepanjang 2025: Terbaru Truk Solar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Ilustrasi-Perundungan-Sekolah.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.