Persembahkan Piala Citra FFI 2018 Untuk Sang Ayah, Gading Marten: Tidak Mudah Jadi Anak Roy Marten
Gading peluk Roy Marten saat memenangkan Piala Citra FFI 2018 sebagai aktor utama pria terbaik, Minggu, (9/12/18).
Penulis: Awaliyah P | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUNJATENG.COM - Aktor sekaligus presenter Gading Marten meraih Piala Citra FFI 2018.
Gading terpilih sebagai pemeran utama pria terbaik setelah memerankan karakter Richard dalam film Love For Sale.
Piala tersebut dipersembahkan Gading untuk sang ayah, Roy Marten.
Melaui Instagram, Gading mengunggah fotonya saat memeluk Roy Marten.
Dalam keterangan foto tersebut, Gading mengungkap tak mudah baginya menjadi anak dari seorang aktor senior Roy Marten.
"Tidak mudah menjadi seorang anak ROY MARTEN utk mencoba bermain film," tulis Gading Marten.
Rupanya sejak dulu Roy Marten selalu mewanti-wanti Gading agar tidak meniru dirinya.
Roy meminta agar Gading Marten menemukan jalannya sendiri.
"Dari dulu papa selalu bilang jangan jadi Roy Marten ke 2.. cari jalanmu sendiri dan jadilah GADING!"
Namun, saat malam penghargaan Piala Citra FFI 2018, Gading akhirnya bisa membuktikan kemampuannya.
"Nama yg begitu besar kupakai bertahun2 di dunia entertainment, dan nama itu sepertinya berada di tempat yg tepat malam tadi.. anakmu menjadi seorang Aktor pa!"
Gading juga mengungkap dia bangga memiliki ayah seorang Roy Marten.
Dia berharap suatu saat, putri semata wayangnya, Gempita Noura Marten, bangga karena Gading meraih penghargaan tersebut.
"Bangga sekali punya papa seorang Roy Marten.. dan semoga Gempi suatu saat bangga papanya pernah ada di titik ini..."
"Piala ini kupersembahkan utk the greatest dad and the greatest actor @roymarten5213
Love you..