Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Edisi Perdana Tribun Jateng

Rustri Pernah Jadi Agen Koran

Wakil Gubernur Jateng Rustriningsih pernah mengelola bisnis agen koran di Kebumen


Laporan Wartawan Warta Jateng, Bakti Buwono

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Berjualan koran bukan hal baru bagi Wakil Gubernur Jawa Tengah Rustriningsih. Orang nomor dua di Pemprov Jateng ini pernah menggeluti bisnis koran selama 10 tahun, sejak 1990 hingga

Ia ingat betul, awal perkenalannya dengan koran saat sebagian rumah yang ditinggalinya bersama dua saudaranya disewa oleh bagian sirkulasi sebuah koran terbitan Yogyakarta.

Saat yang sama, Rustri melamar kerja menjadi dosen. Namun Rustri gagal jadi dosen sehingga memutuskan untuk memulai bisnis. Usaha yang dipilih Rustri adalah berjualan koran. Ia membuka kios agen koran di  Jalan Yos sudarso 268, Gombong, Kebumen.

Pertama kali berjualan, Rustri mengambil 50 eksemplar koran. Namun, Rustri bertekad agensinya menjadi agen terlengkap di wilayah eks-Karesidenan Banyumas yang meliputi wilayah Kabupaten Kebumen.

Pelan tapi pasti, tekad itu terwujud. Rustri menjadi mitra 24 media cetak terdiri atas tabloid dan koran.

Oleh karena itu, ketika Senin (29/04/2013) pagi, berjualan koran di Bandara Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah, Rustri tak canggung melakukannya. (*)

Berita terkait: http://jateng.tribunnews.com/2013/04/29/rustriningsih-jualan-koran-tribun-jateng-di-bandara

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved