Kecelakaan Tanah Putih
Kapolrestabes Pastikan Korban Meninggal Tiga
Kapolrestabes Semarang, Kombespol Elan Subilan, memastikan jumlah korban meninggal
Editor:
agung yulianto

TWITTER: @ferrybajoekoe
Foto-foto kecelakaan di Tanah Putih, Kota Semarang, Jawa Tengah, Jumat (3/5/2013) yang diunggah di akun Twitter @ferrybajoekoe
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Ahmad Khairudin
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG- Kapolrestabes Semarang, Kombespol Elan Subilan, memastikan jumlah korban
meninggal dalam kecelakaan di pertigaan Pasar Kambing, Candisari,
Semarang tiga orang.
"Tiga yang meninggal, enam luka berat, dan delapan luka ringan," katanya kepada Tribun Jateng, Jumat (4/5/2013).
Untuk memastikan keseluruhan jumlah korban pihaknya akan memeriksa lebih lanjut.
Saat ini korban dilarikan ke RS Roemani dan RDUP dr Kariadi, Semarang.