Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Formula 1

Max Verstappen Juara GP Spanyol, Rio Haryanto Finis Ke-17

Rekan satu timnya, Pascal Wehrlein, finis satu tempat lebih baik darinya di posisi ke-16

Editor: muslimah
Manor racing
Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, memacu MRT05 pada sesi kualifikasi GP Rusia di Sochi Autodrom, Minggu (1/5/2016). 

TRIBUNJATENG.COM - Pebalap Manor Racing asal Indonesia, Rio Haryanto, berhasil menyelesaikan balapan GP Spanyol di Sirkuit de Barcelona-Catalunya, Minggu (15/5/2016), dengan finis di urutan ke-18.

Rekan satu timnya, Pascal Wehrlein, finis satu tempat lebih baik darinya di posisi ke-16.

Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen (Belanda), membuat kejutan dengan finis di urutan pertama.

Drama sudah tersaji pada lap pertama. Jelang memasuki tikungan 4, dua pebalap Mercedes saling bersenggolan hingga keluar lintasan dan akhirnya harus berhenti dari balapan.

Start dari posisi kedua, Nico Rosberg behasil melewati Lewis Hamilton yang start dari pole position.

Setelah melewati tikungan 3, Hamilton mencoba melewati Rosberg. Namun, mobil Hamilton melintir dan akhirnya menabrak Rosberg.

Keduanya meluncur ke luar lintasan dan tak bisa melanjutkan balapan.

Safety car masuk ke lintasan hingga akhir lap ketiga. Balapan kembali dimulai dengan dua pebalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo (Inggris) dan Verstappen.

Di balakang mereka ada Carlos Sainz (Toro Rosso). Tak lama berselang, Sainz terlewati dua pebalap Ferrari, Sebastian Vettel (Jerman) dan Kimi Raikkonen (Finlandi).

Posisi keempat pebalap tersebut tidak terusik, sementara di bagaian belakang sering terjadi pergeseran posisi, termasuk Rio dan Wehrlein.

Pada lap ke-27, Rio berada di urutan ke-18, sementara Wehrlein ke-20.

Setelah keempatnya melakukan pit stop, posisi mereka sedikit berubah. Ricciardo masih memimpin diitkuti Verstappen. Raikkonen berada di urutan ketiga, sementara Vettel keempat.

Pada akhir lap ke-41, Wehrlein berada di urutan ke-17, sementara Rio ke-19.

Di depan, persaingan ketat terjadi antara Verstappen dan Raikkonen dalam perebutan tempat pertama.

Pada lap ke-59, Ricciardo melakukan serangan untuk melewati Vettel. Mereka hampir bersonggolan dua kali. Vettel berhasil mempertahankan posisinya.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved