Idul Adha 2018
Telkomsel Serahkan 66 Hewan Kurban di Jateng dan DIY
Total hewan kurban Telkomsel yang diserahkan di Jateng dan DIY sebanyak 2 ekor sapi dan 64 kambing.
Penulis: deni setiawan | Editor: iswidodo
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Deni Setiawan
TRIBUNJATENG.COM, UNGARAN - PT Telkomsel Regional Jawa Tengah dan Yogyakarta pada Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1439 Hijriyah Tahun 2018 ini, menyerahkan hewan kurban di beberapa daerah.
Total hewan kurban Telkomsel yang diserahkan di Jateng dan DIY sebanyak 2 ekor sapi dan 64 kambing.
General Manager ICT Operation PT Telkomsel Region Jawa Tengah-Yogyakarta Hersetyo Pramono kepada Tribunjateng.com, Rabu (22/8/2018) menerangkan, penyerahan atau pembagian hewan kurban itu merupakan kegiatan rutin dan menjadi bagian dari program corporate social responsibity (CSR).
“Secara nasional, jumlah bantuan hewan kurban yang dibagikan adalah sekitar 740 ekor. Rincinya 118 ekor sapi dan 622 ekor kambing. Dimana itu semua telah dibagikan untuk sekitar 42 ribu penerima manfaat di ratusan area di Indonesia,” kata Hersetyo.
Dia menyampaikan, Telkomsel menyerahkan bantuan itu secara umum difokuskan di daerah operasional perusahaan yang berada di bawah naungan PT Telkom Indonesia itu. Kegiatan itu pun sebagai upaya konkret perusahaan yang senantiasa berkomitmen peduli terhadap lingkungan.
“Tidak hanya di momentum Idul Adha, tetapi di berbagai kesempatan. Kami akan berupaya untuk memberi kebermanfaatan yang lebih kepada masyarakat atau lingkungan sekitar daerah operasional kami,” tuturnya.
Corporate Communication Telkomsel Jateng-DIY Agus Budi Prasetiyono menambahkan, penyerahan hewan kurban hanyalah satu dari berbagai program yang dilakukan Telkomsel kepada masyarakat.
“Itu juga sebagai bukti apabila kami senantiasa pula menerapkan good corporate citizenship di setiap ruang gerak operasional bisnisnya. Apa yang kami lakukan itu juga bisa dikatakan sebagai ucap syukur kami atas berbagai capaian kinerja hingga saat ini,” terang Yoyo --sapaan akrab Agus Budi Prasetiyono--.
Atas nama perusahaan, pihaknya berharap, bantuan yang berasal dari sumbangsih perusahaan serta para karyawan yang tersebar di berbagai wilayah operasional Telkomsel itu dapat menjadi berkah, bermanfaat, serta berkesinambungan sampai kapanpun.
“Kami bersyukur, dari data serta informasi, khusus di wilayah kami semua hewan kurban telah didistribusikan secara baik. Semoga bermanfaat, khususnya kepada masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya. (*)
Komunitas Fortuner Kirim Bantuan ke Lombok dan Sumbangkan Hewan Kurban di Demak |
![]() |
---|
Walikota Hendi Sebut Empat Pilar Berkontribusi Besarkan Kota Semarang |
![]() |
---|
Pemerintah Kota Tegal Kurban Tiga Sapi dan 17 Kambing |
![]() |
---|
Ganjar Pranowo Sebut Syamsi Ali Islamkan 20 Ribu Warga AS |
![]() |
---|
Ribuan Warga Antre Daging Kurban di Masjid Baiturrahman |
![]() |
---|