Bantu Baiq Nuril, Hotman Paris Ajak Seluruh Wanita Indonesia Kirim Surat Dukungan ke Kopi Johnny
Pengacara Hotman Paris Hutapea mengajak wanita Indonesia mengirim surat ke Kopi Johnny untuk bantu Ibu Nuril.
Penulis: Suci Rahayu | Editor: abduh imanulhaq
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Suci Rahayu
TRIBUNJATENG.COM - Pengacara Hotman Paris Hutapea mengajak wanita Indonesia mengirim surat ke Kopi Johnny untuk bantu Ibu Nuril.
Ibu Nuril yang merupakan korban pelecehan seorang kepala sekolah tempatnya mengajar malah berbalik menjadi tersangka karena telah menyebarkan rekaman bukti pelecehan seksual.
Mahkamah Agung mengabulkan permohonan kasasi Penuntut umum kepada Kejaksaan Negeri mataram dan membatalkan putusan Pengadilan Negeri Mataram yang sebelumnya menyatakan Baiq Nuril bebas.
Dalam putusan kasasi tersebut, Baiq Nuril dinyatakan telah terbukti bersalah melakukan tindak pidana ITE dan terancam pidana penjara enam bulan kurungan penjara serta denda Rp 500 juta.
Bila denda tersebut tidak dibayar maka diganti dengan pidana kurungan selama tiga bulan.
Sejak saat itu, netizen yang mengiba pada nasib Ibu Nuril sebagai korban pelecehan.
Banyak netizen yang menandai akun media sosial Hotman Paris Hutapea, meminta agar pengacara eksentrik tersebut dapat membantu membebaskan Ibu Nuril.
Hal ini pun direspon oleh Hotman Paris melalui media sosial pribadinya.
Pada Kamis (15/11), Hotman Paris mengunggah video yang mengajak perempuan Indonesia mengirim surat untuk Jaksa Agung ke Kopi Johnny.
Surat tersebut berisi tentang permohonan penundaan aksekusi kasasi pada Baiq Nuril.
"Kepada seluruh wanita Indonesia, kirimkan segera surat dialamatkan ke Kopi Johnny, untuk menyelamatkan mbak Nuril agar putusan kasasi jangan dulu dieksekusi dan agar jangan ditahan dulu" ujarnya.
Hotman Paris juga menerangkan mengenai isi surat yang harus dikirim.
"Isi surat adalah memohon kepada Jaksa Agung untuk tidak melaksanakan putusan kasasi sampai keluar putusan PK," lanjut Hotman.
Surat dikirim ke alamat Kopi Johnny dan ditujukan kepada Hotman Paris.
