Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Sinopsis Film Mata Batin 2, Tayang di Bioskop 17 Januari 2019

Sinopsis film Mata Batin 2, setelah adiknya meninggal, Alia memutuskan untuk memulai hidup baru dengan tinggal di sebuah panti asuhan milik Bu Laksmi

Penulis: Puspita Dewi | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUN JATENG KOLASE
Sinopsis Film Mata Batin 2 

TRIBUNJATENG.COM-  Film Mata Batin 2 menceritakan, setelah adiknya meninggal, Alia memutuskan untuk memulai hidup baru dengan tinggal di sebuah panti asuhan milik Bu Laksmi dan Pak Fadli sekaligus kerja sosial di sana.

Film Horor garapan sutradara Rocky Soraya yang berjudul Mata Batin 2 akan tayang di bioskop Indonesia pada 17 Januario mendatang.

Setelah film Mata Batin 1 berhasil meraup 1,2 juta penonton, kini film yang mengisahkan tentang mata batin Alia kembali dilanjutkan.

Film Mata Batin 1 menceritakan tentang sosok Alia yang bisa melihat makhluk halus usai mata batinnya dibuka. Namun makhluk halus yang berada di rumah Alia tidak hanya mengganggunya, bahkan sampai menyakitinya.

Energi mereka begitu negatif sehingga dapat membahayakan Alia dan juga Abel. Tanpa memiliki tempat tinggal lain, mereka terpaksa menetap disana

Sedangkan dalam film Mata Batin 2 menceritakan, setelah adiknya meninggal, Alia memutuskan untuk memulai hidup baru dengan tinggal di sebuah panti asuhan milik Bu Laksmi dan Pak Fadli sekaligus kerja sosial di sana.

Tapi Alia merasa ada yang janggal dengan panti itu. Apalagi Nadia, salah seorang anak panti yang ternyata juga memiliki mata batin terbuka seperti Alia, bisa mendengar suara misterius yang minta tolong dari seluruh dinding rumah. Alia dan Nadia pun membuka sebuah kamar misterius yang terkunci.

Sejak itu malapetaka mulai terjadi. Ternyata Alia dan Nadia telah melakakukan kesalahan besar dan membebaskan Darmah, arwah penuh dendam yang memang sengaja dikunci di kamar itu.

Trailer:

Bersama dengan Bu Windu, paranormal dan pembimbing mata batinnya, Alia harus menghadapi Darmah dan menyelamatkan panti asuhan itu.

Pemeran Alia tetap diperankan oleh Jessica mila. Selain itu Nabilah Ayu, Bianca Hello, Sophia Latjuba, Jeremy Thomas dan Citra Prima juga turut menunjukkan kemampuan aktingnya dalam film tersebut.

Jessica Mila mengatakan bahwa dirinya banyak melakoni adegan yang menguras energi dalam film Mata Batin 2.

Jane Shalimar Titip Pesan untuk Bibliss Pacar Vanessa Angel Terkait Kasus Prostitusi yang Menimpanya

Billy Syahputra Pilih Pertahankan Hilda Vitria, Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar Heran

Hal itu dikatakan Jessica saat berkunjung ke radaksi Kompas.com di Menara Kompas, Palmerah, Jakarta Pusat, Jumat (14/12/2018).

"Banyak adegan yang lebih berat, lebih ekstrem, dari awal sampai akhir banyak scene yang tegang terus. Jadi kita sebagai pemainnya juga menguras energi banget lah di Mata Batin 2 ini," kata Jessica.

Apalagi Jessica kebagian adegan kesurupan. Perempuan kelahiran 3 Agustus 1992 itu harus mengumpulkan negatif agar bisa melakukan adegan tersebut.

Masih digarap oleh sutradara Rocky Soraya, Mata Batin 2 menceritakan lanjutan kisa Alia dan adiknya menghadapi mahluk-mahluk astral setelah mata batinnya terbuka.

Dalam film sekuel ini, Alia bertemu dengan seorang anak di panti asuhan tempatnya bekerja, yang juga bisa melihat hantu. (tribunjateng.com/jen)

Cara Upload Video IGTV Lewat PC, Ga Perlu Repot Pindah File ke HP

Kapolda Sumsel Jadi Korban Tabrak Lari Driver Ojol, Setelah Bertemu Pelaku : Korbannya Dilihat Dulu

Cerita Erix Soekamti Didatangi Mendiang Drummer Seventeen, Ketika ke Makam, Bunga Gerak Sendiri

14 Drakor Terbaru Paling Ditunggu 2019, Ada Song Jong Ki, Nam Joo Hyuk dan Choi Si Won

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved