Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Hoaks Banser NU Kudus Dikeroyok Emak Penjual Nasi Uduk, Berikut Faktanya

Akun Facebook bernama Andri Rockers mengunggah kabar anggota Banser dikeroyok emak-emak penjual nasi uduk di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

tangkapan layar video
Tangkapan layar postingan Andri Rockers mengabarkan hoaks anggota banser dikeroyok emak-emak penjual nasi uduk di Kabupaten Kudus, Selasa (7/1/2019). 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Akun Facebook bernama Andri Rockers mengunggah kabar anggota Banser dikeroyok emak-emak penjual nasi uduk di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Selasa (7/1/2020).

Anggota BANSER di kudus jawa tengah di keroyok sama emak-emak penjual nasi uduk.

"Mengaku sebagai bareskrim pangkat mayor biar bisa makan gratis.

Si emak jadi kaget dan brutal setelah melihat ada nama BANSER di dadanya.

info lain, bapak inilah yg dulu pernah menghadang Ustadz abdul somad saat berziarah di kudus jawa tengah

#SAVE_KARMA_KECEBONG," tulis si pemilik akun. 

Kenangan Terakhir Tetangga Sebelum Enggar Meninggal Kecelakaan di Jl Soeta Semarang : Jadi Ketua RT

Natuna Terkini : Ratusan Nelayan Pantura Jaga Natuna dan TNI Tak Ingin Terprovokasi Kapal China

Video Detik-detik Pencurian Honda Jazz di Semarang

Terungkap, Ternyata Lina Ingin Pulang ke Tambun Bekasi, Rumahnya Saat Bersama Sule

Selain kalimat, diunggah sebuah foto hasil tangkapan layar bergambar seorang pria berseragam Banser terluka di bagian wajah dan sedang diperiksa perempuan berjilbab putih.

Bagian bawah foto terdapat keterangan judul Anggota Banser Dikeroyok, O... dan tulisan radarkudus.jawapos.com.

Penelusuran tribunjateng.com melalui Reverse Image Search, foto tersebut ternyata milik radarkudus.jawapos.com yang beritanya sudah ditayangkan pada 19 Juni 2018.

Judul berita laman tersebut Anggota Banser Dikeroyok, Oknum TNI Ikut Jadi Tersangka.

Sedangkan isi berita meliputi pengeroyokan anggota Banser Grobogan bernama Sunardi saat malam takbiran.

Kasus tersebut telah diselesaikan aparat berwajib.

Unggahan itu tersebut telah dikonfirmasi situs turnbackhoax.id sebagai false content. 

"Dengan begitu unggahan akun Andri Rockers menurut definisi dan kategori misinformasi atau disinformasi dari First Draft dapat dikategorikan sebagai False Content," tulis Dedy Helsyanto dalam artikel [SALAH] Anggota BANSER di kudus jawa tengah di keroyok sama emak-emak penjual nasi uduk. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved