Sempat Kuliah, Armand Maulana Beber Alasan Keluar Dari UI
"Gue Senin sampai Jumat belum pernah ga bolos. Pasti ada bolos satu-dua hari karena nyanyi," ujar Armand Maulana.
Penulis: Awaliyah P | Editor: abduh imanulhaq
Mundur dari UI bukanlah perkara mudah, Armand Maulana sempat kesulitan mendapat izin dari sang kakak.
"Gue minta izin ke kakak gue aja yang susah buat keluar dari UI itu," kenang Armand Maulana.
Setelah resmi keluar dari UI, Armand Maulana fokus dengan karir musiknya.
Terbukti, kini pentolan Gigi tersebut sudah menghasilkan banyak lagu.
Armand Maulana mengaku bahwa ia menyukai musik sejak kecil.
Bahkan saat duduk di bangku SD, Armand Maulana suka mendengarkan musik Genesis.
Beranjak dewasa, tepatnya saat SMA, Armand Maulana membentuk sebuah band dan memenangkan penghargaan.
Dalam kesempatan tersebut, Armand Maulana juga mengungka alasan tak pernah hadir saat diundang Presiden Joko Widodo ke Istana Negara.
Armand Maulana terlihat terkejut saat ditanya perihal ketidakhadirannya setiap diundang Jokowi ke istana.
Meski begitu Armand Maulana tetap menjelaskan alasan ia tidak hadir.
Menurut Armand Maulana, ia hanya tidak beruntung saat mendapat undangan dari orang nomor satu tersebut.
"Makannya gue bilang, gue ga jodoh banget sama Pak Jokowi ya," papar pelantun lagu 11 Januari tersebut.
Tak hanya saat diundang ke istana, rupanya Armand Maulana juga pernah melewatkan kesempatan berfoto dengan Jokowi dan Iriana.
"Kaya gini, dulu waktu Pak Jokowi sudah jadi presiden belum ya?