Berita Artis
Sebelum Terkenal, Dory Harsa Duda Ganteng Pernah Jadi Driver Online dan Staf Kampus
Dory Harsa penabuh kendang penyanyi campursari Didi Kempot ini menjadi terkenal setelah video ambyarnya beredar di media sosial.
Penulis: Adelia Sari | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUNJATENG.COM - Sosok Dory Harsa si duda ganteng belakangan ini banyak menjadi pembicaraan.
Dory Harsa Penabuh kendang penyanyi campursari Didi Kempot ini menjadi terkenal setelah video ambyarnya beredar di media sosial.
Parasnya yang tampan membuat Dory Harsa memiliki banyak fans.
Ia juga sudah memiliki tiga single lagu berjudul "Kangen Nickerie", "Wis Cukup", dan "My Love".
• Dory Penabuh Gendang Didi Kempot Emosi Dituduh Goda Nella Kharisma Istri Cak Malik : Saya Emosi Ya!
• Dory Harsa Penabuh Kendang Didi Kempot Ceritakan Awal Mula Dikenal Banyak Orang
• Berita Duka, Rudi Gusnadi Mantan Suami Meisya Siregar Meninggal Dunia, Bebi : Lupakan Aku Dulu
• Najwa Shihab Skakmat Yasonna Laoly soal Napi Koruptor Bebas Dampak Virus Corona: Cek Setya Novanto
Namun, kesuksesan Dory tak begitu saja diraih dengan mudah.
Ia belajar bermain kendang sejak SD dan mulai ikut Didi Kempot pada saat kelas 1 SMA.
Selain menjadi penabuh kendang, Dory juga pernah bekerja sebagai driver ojek online atau Ojol.
Hal ini ia ungkapkan di vlog Youtube penyanyi Nufi Wardhana.
Awalnya Nufi menanyakan apakah Dory pernah dicap sombong setelah terkenal.
"Dory itu sombong dan lain sebagainya, padahal (mereka ) gak tau sebelumnya saya gimana.
Saya itu selain ikut Mas Didi saya juga driver ojek online, saya dua tahun ojek online," jawab Dory.
Mendengar jawaban itu, Nufi pun kaget.
"Oh ya bener?"
"Jadi sama temen-temen kalau ketemu di jalan itu masih ingat.
Saya juga masih inget nganterin makanan dapat 8 ribu dapat 16 ribu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/dory-harsa-drummer-didi-kempot.jpg)