Ramadhan 2020
Cabut Gigi Saat Puasa Ramadhan, Batal Tidak?
Hukum cabut gigi ketika puasa ramadhan. mencabut gigi di bulan Ramadhan saat berpuasa apakah membatalkan puasa atau tidak.
Penulis: Ardianti WS | Editor: abduh imanulhaq
Berkumur dengan air garam bisa mempercepat perbaikan jaringan gusi yang kena infeksi. Selain itu, air garam juga bisa membantu redakan nyeri. Larutkan satu sendok teh garam ke dalam segelas air hangat. Kemudian kumur-kumur di mulut selama kira-kira tiga puluh detik. Kemudian buang airnya, jangan ditelan. Ulangi beberapa kali sehari sampai rasa sakitnya cukup mereda.
3. Istirahat
Setelah Anda cabut gigi, sebaiknya hindari dulu aktivitas fisik yang berlebihan seperti olahraga. Pasalnya, olahraga setelah cabut gigi bisa memicu perdarahan. Sebaiknya pastikan Anda cukup beristirahat. Ketika Anda beristirahat, tubuh jadi bisa fokus berjuang melawan infeksi dan memulihkan diri secara alami. Beristirahat juga bisa membuat Anda lebih rileks sehingga gusi Anda tak begitu nyeri lagi.
4. Rajin ganti kapas
Kalau dokter memberikan kapas untuk mengganjal gusi atau menahan perdarahan, jangan biarkan terlalu lama di mulut. Hal tersebut bisa meningkatkan risiko infeksi bakteri yang akan bikin sakitnya tambah parah. Kalau sudah sangat basah atau lembap, segera ganti yang baru atau biarkan saja gigi Anda tanpa kapas. Namun, ingatlah untuk tidak menjilat atau menyenggol bagian yang sakit dengan lidah Anda.
5. Mengonsumsi makanan yang mempercepat pemulihan
Ketika tiba waktunya berbuka atau sahur, pilih menu yang mudah ditelan seperti sup atau bubur. Ini supaya mulut Anda tak perlu bekerja terlalu keras. Supaya nyeri dan perdarahan cepat reda, sebaiknya pilih menu yang mengandung nutrisi penting untuk mempercepat proses pemulihan.
Makanan yang kaya akan vitamin K, vitamin B kompleks, dan zat besi baik untuk mencegah perdarahan dan mempercepat perbaikan jaringan. Sumber nutrisi-nutrisi tersebut antara lain bayam, ikan, dan yogurt. Selain itu, jangan lupa banyak minum air saat berbuka dan sahur.(*)
• Semarang Pilih Konsep Jogo Tonggo, Skema Non-PSBB, Berlaku Senin, Tiap Kecamatan akan Ada Pos Pantau
• Doa Buka Puasa Lengkap dengan Latin dan Terjemahannya
• Cara Diet Selama Puasa Ramadhan, Bisa Turunkan Berat Badan 11 Kg