Berita Banjarnegara
Misteri Hilangnya Candi di Gunung Sipandu Dieng Perbatasan Banjarnegara-Batang
Misteri situs diduga Ondo Budho di bukit Sipandu Dieng masih belum terpecahkan.
Penulis: khoirul muzaki | Editor: galih permadi
Alhasil, oleh warga, benda purbakala itu dibiarkan begitu saja.
"Itu sudah lama, cuma warga gak tahu itu bangunan apa,"katanya
Di gunung Sipandu, memang ditemukan banyak batu kuno berserak di lahan pertanian warga maupun di sejumlah titik di jalur pendakian menuju puncak.
Dilihat dari karakternya, batu-batu yang sebagian sudah patah itu mirip dengan material situs diduga Ondo Budho di tempat terpisah di gunung itu.
Warga, kata dia, bahkan pernah menemukan bangunan candi di gunung tersebut.
Warga setempat sempat mencoba menggalinya secara manual namun gagal karena tingkat kesulitannya.
Sayang, belakangan, saat warga mencarinya lagi, candi itu tidak ditemukan.
Ia menduga, candi itu masih ada hanya lokasinya yang belum diketahui.
Bisa juga, keberadaannya sulit ditemukan karena sudah tertutup semak dan rerumputan.
"Dulu ditemukan candi, sebagian terkubur, sempat mau digali tapi tidak bisa,"katanya
Gunung Sipandu punya arti tersendiri bagi warga.
Nama Sipandu konon diambil dari tokoh pewayangan Pandu Dewanata, ayah dari para Pandawa.
Nama para Pandawa pun diabadikan menjadi nama candi di komplek candi Arjuna Dieng.
Penelitian Aryadi
Misteri temuan situs diduga Ondo Budho di bukit Sipandu Dieng masih belum terpecahkan.