Promoter Polda Jateng
Peringati HUT Lalulintas ke 65, Polres Semarang Luncurkan Unit Khusus Tangani Kecelakaan
Dalam rangka mempercepat penanganan kejadian kecelakaan lalulintas Polres Semarang meluncurkan unit keselamatan terpadu, Senin (21/9/2020).
TRIBUNJATENG.COM, UNGARAN - Dalam rangka mempercepat penanganan kejadian kecelakaan lalulintas Polres Semarang meluncurkan unit keselamatan terpadu, Senin (21/9/2020).
Kapolres Semarang AKBP Gatot Hendro Hartono mengatakan unit terpadu kecelakaan lalu lintas tersebut meliputi penanganan kejadian di jalan raya dan penumpang umum.
"Unit ini gabungan berbagai stakeholder penanggungjawab jalan termasuk di jalan tol melalui dukungan Call Center 112 Pemkab Semarang," terangnya kepada Tribunjateng.com, di Gedung Condrowulan Polres Semarang, Senin (21/9/2020)
Menurut AKBP Gatot, peluncuran unit keselamatan terpadu tersebut sekaligus memperingati HUT Lalulintas ke 65. Adapun teknis kerja unit khusus penanganan kecelakaan ini terhubung dalam satu sistem pelayanan.
Ia menambahkan, apabila terjadi kecelakaan lalu lintas baik di jalan tol maupun jalan protokol, pihak- pihak terkait akan langsung mengambil tindakan penanganan.
"Untuk kesiapan stakeholder unit keselamatan terpadu ini sudah dilakukan simulasi. Tercepat petugas tiba dilokasi dengan waktu tempuh 2,5 menit," katanya
Pihaknya mengungkapkan, agar kinerja maksimal unit kecelakaan lalulintas di wilayah hukum Polres Semarang telah disebar pada beberapa titik mulai Ambarawa, Bawen, Getasa, dan Ungaran.
Kasatlantas Polres Semarang, AKP Muhammad Adiel Aristo menjelaskan tren kecelakaan lalu lintas sampai dengan September tahun ini mengalami penurunan cukup signifikan.
“Tetapi kita tidak bisa berpuas diri karena angka fatalitas atau korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Semarang ini masih cukup tinggi,” ujarnya
AKP Aristo menerangkan tim gabungan yang melaksanakan MoU wajib turun langsung melakukan penanganan apabila terjadi peristiwa kecelakaan lalulintas. Karenanya selama ini masyarakat bingung menghubungi pihak mana ketika ada kecelakaan.
Dia menegaskan, baik rumah sakit atau pihak terkait harus memudahkan masyarakat dalam membantu menginformasikan dan membantu penanganan kecelakaan lalu lintas.
"Selain itu, apabila ada kecelakaan lalu lintas di jalan tol nanti petugas tidak perlu ngetap pembayaran di gerbang tol karena emergensi. Jadi atas persoalan inilah unit keselamatan terpadu tersebut dibentuk," jelasnya (ris)
Anggota Polres Kebumen Dibantu TNI Bersihkan Longsor di Wadasmalang Karangsambung |
![]() |
---|
Berikut Reaksi Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama saat Jalani Vaksinasi |
![]() |
---|
Jabatan Kabag Ops Polres Kebumen Diamanahkan ke Kompol Mangarif |
![]() |
---|
Cuma karena Pernikahan Putranya Tak Sesuai Penanggalan Jawa, Pria di Kebumen Gantung Diri |
![]() |
---|
Selama PPKM, Warga Kebumen Tertib Bermasker |
![]() |
---|