Berita Kendal
BREAKING NEWS: Kebakaran Pasar Weleri Kendal
Kebakaran melanda Pasar Weleri Kabupaten Kendal pada hari Kamis (12/11/2020) malam.
Editor:
Daniel Ari Purnomo
TRIBUNJATENG.COM, KENDAL - Kebakaran melanda Pasar Weleri Kabupaten Kendal pada hari Kamis (12/11/2020) malam.
Sejumlah pemadam kebakaran berjibaku memadamkan api.
Warga setempat pun sebagian membantu petugas.
Sebagian lagi menyorotkan kamera ponselnya ke lokasi kebakaran.
Mereka merekam kebakaran itu.
Belum diketahui penyebab kebakaran Pasar Weleri.
"Kami fokus memadamkan api dulu, mas," ujar petugas pemadam.
Kepala BPBD Kendal Sigit Sulistyo berujar pihaknya belum bisa memberikan keterangan seputar kebakaran itu.
"Langsung ke Kasatpol saja mas ... Damkar berada di bawah kendali-nya."
"Biar satu pintu," tulis Sigit melalui pesan singkat.
TONTON JUGA DAN SUBSCRIBE :