Berita Video
Video 11 Ruko dan Rumah di Temanggung Terbakar
Sebanyak 14 bangunan di Jalan WR Supratman, Kelurahan Jampiroso, Temanggung, terbakar pada Jumat (20/11/2020) dini hari.
Penulis: Saiful Ma sum | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUNJATENG.COM, TEMANGGUNG - Berikut ini video 11 ruko dan rumah di Temanggung terbakar.
Sebanyak 14 bangunan di Jalan WR Supratman, Kelurahan Jampiroso, Temanggung, terbakar pada Jumat (20/11/2020) dini hari.
Guna memadamkan kebakaran ini, Dinas Satpolkar Temanggung menerjunkan 14 mobil damkar.
Dua di antaranya bantuan dari Pemadam Kebakaran Magelang.
Api muncul pertama kali diperkirakan pukul 02.00 dari salah satu ruko.
Kemudian menjalar ke bangunan lain, termasuk rumah-rumah di belakang ruko ini.
Keberadaan bahan-bahan yang mudah terbakar seperti jajanan, mebel hingga peralatan rumah tangga membuat api cepat merembet.
Apalagi angin bertiup kencang.
Kepala Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Temanggung, Agus Munadi, mengatakan tujuh dari 11 bangunan tersebut merupakan ruko di sepanjang Jalan WR Supratman.
Sisanya adalah rumah yang berada di belakang ruko.
"Saat tiba di lokasi api sudah membesar.
Kami coba lakukan penyekatan, jadi kami tidak fokus ke api dulu karena kawasan ini padat pemukiman.
Maka kami isolasi dulu lingkungan agar api tidak menjalar," terangnya,
Kabid Linmas dan Pemadam Kebakaran Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Temanggung, Gito Walngadi menambahkan, setelah dua jam api baru bisa dipadamkan.
Pihaknya kesulitan mengambil air cadangan karena sumber air terdekat di wilayah Pikatan sehingga memakan waktu di perjalanan.
"Karena kami keterbatasan armada, meminta bantuan Pemadam Kebakaran Magelang.
Total ada 35 personel dari Temanggung dan Magelang yang diterjunkan untuk memadamkan api," ujarnya.
Menurut Gito, tak ada korban jiwa dalam peristiwa kali ini.
Namun, dua orang dari petugas dan warga mengalami luka bakar.
Mereka telah dibawa ke rumah sakit terdekat.
Pihaknya belum bisa merinci kerugian sebagai dampak kebakaran kali ini.
"Mungkin kalau ditaksir sementara dengan melihat barang yang terbakar bisa jadi mencapai Rp 2 miliar, namun itu baru perkiraan awal.
Yang jelas, kebakaran bukan bencana, kebakaran bisa dicegah dan bisa diminimalkan dengan pengetahuan SDM yang kuat," tandasnya.
Seorang pemilik ruko, Bintoro Sutantyo (56), mengaku kaget saat melihat kepulan asap di bagian pojok rumahnya.
Saat itu ia bersama istri dan anak tidur di ruko yang juga menjadi tempat tinggal ini.
"Api awalnya dari tempat saya.
Sekitar jam 02.00 pagi, saat itu saya dan keluarga tidur.
Kebangun ada asap, kemudian mulai muncul api," terangnya di lokasi.
Dalam situasi panik, Bintoro pun bergegas membangunkan anak istri menyelamatkan diri.
Ia tak berpikir untuk menyelamatkan barang dagangannya yang terlalap api.
Bahkan sepeda motornya yang berada di ruang tengah hanya ia lewati saja.
Semua dagangannya berupa sembako serta sepeda motor hangus terbakar tanpa sisa.
"Kalau penyebab pasti tidak tahu.
Saya lihat awal api dari lemari pendingin (kulkas) saya.
Sempat mencoba memadamkan dengan alat yang ada namun tidak cukup.
Yang penting menyelamatkan keluarga terlebih dahulu," jelasnya.
Dia belum bisa memperkirakan jumlah kerugian akibat kebakaran tersebut.
"Toko, barang semua terbakar.
Sampai tidak ingat lagi apa saja yang ada di dalam," kata Bintoro.
Lurah Jampiroso, Budi Darmawan, mengutip beberapa penuturan saksi menyatakan dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari korsleting arus pendek salah satu ruko.
Kemudian percikan api menyambar bahan mudah terbakar.
Api pun menjalar dengan cepat ke beberapa ruko dan rumah lainnya.
Ia menyebutkan ruko terparah dengan taksiran kerugian terbanyak adalah ruko mebel.
Selain banyaknya barang yang terbakar juga tidak menyisakan satu pun barang yang bisa diselamatkan.
Si jago merah juga melahap ruko kelontong, onderdil kendaraan, warung dan beberapa rumah.
"Penuturan warga, api semakin membesar saat merambat di warung.
Karena di warung ada beberapa tabung gas yang meledak.
Kerugian ditaksir lebih dari Rp 1,5 miliar semuanya," ujarnya. (Sam)
TONTON JUGA DAN SUSBCRIBE :