Liga Italia
Kalah dari Tim Promosi dan Digeser Inter Milan, AC Milan Gelar Pertemuan Darurat
AC Milan langsung mengadakan pertemuan darurat setelah kalah dari klub promosi dan digusur Inter Milan dari puncak klasemen Liga Italia.
Lautaro Martinez juga ikut andil dengan mencetak gol pada menit ke-64 untuk menyudahi perlawanan Lazio.
Sementara itu, gol tunggal Lazio dicetak oleh Sergej Milinkovic-Savic pada menit ke-61.
Dengan hasil tersebut, AC Milan pun longsor ke posisi kedua klasemen sementara Liga Italia 2020-2021.
AC Milan mengoleksi 49 poin dari 22 laga dan tertinggal sebiji poin dari Inter Milan.
Di sisi lain, Inter Milan telah mengoleksi 50 poin dari 22 laga yang sudah mereka jalani di Liga Italia musim ini.
Kondisi tersebut rupanya membuat pelatih AC Milan, Stefano Pioli, tidak senang.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Pioli langsung mengadakan pertemuan dadakan untuk seluruh pemain AC Milan.
Pertemuan tersebut diadakan di kantor AC Milan yang berada di Via Aldo Rossi, Milano, Italia pada Senin (15/2/2021) waktu setempat.
Menurut laporan Corriere della Sera, Pioli sangat tidak senang dengan sikap yang ditunjukkan anak-anak asuhnya.
Pelatih asal Italia itu meminta kepada anak-anak asuhnya untuk tidak mengulang kesalahan yang sama.
3 Pemain yang Langgar Protokol Covid Juventus Siap Tempur Lawan Napoli, Ini Link Live Streamingnya |
![]() |
---|
Hasil Liga Italia AC Milan Vs Sampdoria, Rossoneri Ditahan Imbang 10 Pemain |
![]() |
---|
Ibrahimovic Bikin Ulah Lagi, Kali Ini Cekcok dengan Legenda Hoki Swedia |
![]() |
---|
Tak Hanya Terancam Ditinggal Cristiano Ronaldo, Juventus Juga Bisa Kehilangan Buffon |
![]() |
---|
Cassano Serang Cristiano Ronaldo Juventus: Cuma Memikirkan Gol dan Rekor |
![]() |
---|