Universitas Ivet Semarang
Program Studi PJJ PVTM Unsivet Gelar Sharing Diskusi Bersama Pakar Pendidikan Jarak Jauh
Setelah di terimanya SK Pendirian Program Studi Pendidikan Jarak Jauh Pendidikan Vokasional Tehnik Mesin (PJJ PVTM) pada Bulan Desember 2020
TRIBUNJATENG.COM,SEMARANG - Setelah SK Pendirian Program Studi Pendidikan Jarak Jauh Pendidikan Vokasional Tehnik Mesin (PJJ PVTM) diterima pada Desember 2020, Prodi PJJPVTM akan memulai perkuliahan perdananya pada awal Maret 2021 di Semester Genap.
Hal ini diawali dengan di adakannya sharing diskusi persiapan pelaksanaan pembelajaran melalui daring, Senin (22/2/2021).
Kegiatan ini mengundang Pakar Pendidikan Jarak Jauh dari Universitas Negeri Semarang (Unnes), Dr Hari Wibawanto yang juga berkarya di Direktorat Pengembangan Kelembagaan Ristek Dikti di Kemenristekdikti sebagai anggota Tim Pengembang Spada Indonesia di Direktorat Pembelajaran dan Evaluator Pendirian Program Studi modus Pendidikan Jarak Jauh maupun Program Studi Modus Tatap Muka.
Kegiatan tersebut membahas tentang apa saja yang perlu dipersiapkan dalam perkuliahan Pendidikan Jarak Jauh.
"PJJ PVTM merupakan prodi baru yang tentunya berbeda dengan program studi yang ada di Unisvet untuk itu perlu adanya persiapan dan ilmu yang matang sehingga di awal penyelenggaraan perkuliahan ini bisa berjalan dengan baik apa lagi model perkuliahan dari Pendidikan Jarak Jauh ini sangat khusus," kata Wakil Rektor 1 Unisvet Dr Luluk Elyana.
Selain itu Program Pendidikan Jarak Jauh juga diadakan di 3 daerah , yaitu Grobogan, Brebes dan Pati.
"Ketiga tempat itu sudah kita lengkapi fasilitas yang sesuai untuk menunjang kegiatan perkuliahan serta laboratorium kedepan karena saking banyaknya peminat dan PJJ PVTM Unisvet baru pertama di Indonesia akan buka di daerah lain,” Imbuhnya.
Dr luluk Elyana berharap Program Studi PJJ PVTM menjadi Program Studi percontohan.
"Alhamdulilah setelah kami mendapat dana hibah SPMI yang kita gunakan total untuk pengembangan Program Studi Pendidikan Jarak Jauh kami di percaya oleh Kampus dari daerah tertinggal untuk penyelenggaraan perkuliahan mitra, dari situ kita optimis bahwa program studi PJJ PVTM ini akan lebih siap dan bisa menjadi program studi percontohan bagi perguruan tinggi lain," imbuhnya.

Ketua Program Studi PJJ PVTM Dr Fuad Abdillah menyampaikan PJJ PVTM memiliki keunggulan di antaranya terbuka untuk semua.
Peduli Karakter Pemuda Indonesia, Universitas Ivet Semarang Adakan Webinar Nasional |
![]() |
---|
Tingkatkan Skill Inovasi Mahasiswa, Prodi PVTM Unisvet Terapkan Pembelajaran Simple Case Project |
![]() |
---|
Rancang Bangun Alat Penyemprot Disinfektan Otomatis untuk Mencegah Penyebaran Virus Corona |
![]() |
---|
Program Studi Pendidikan Agama Islam Unisvet Semarang Siap Memulai Perkuliahan |
![]() |
---|
Ikatan Alumni Unisvet Peduli Banjir Kota Semarang |
![]() |
---|