Penanganan Corona
Vaksinasi Tahap Dua di Banyumas Dimulai Hari Ini, Baru Datang 12.750 Dosis
Pemberian vaksin Covid-19 tahap kedua di Banyumas mulai dilaksanakan pada hari ini, Selasa (23/2/2021)
TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO - Pemberian vaksin Covid-19 tahap kedua di Banyumas mulai dilaksanakan pada hari ini, Selasa (23/2/2021).
Sejumlah karyawan Setda Kabupaten Banyumas mulai hari ini hingga besok akan menjalani vaksin di Puskesmas Purwokerto Utara 1.
Meski begitu vaksin yang datang di Banyumas baru 11 persen dari jumlah yang diusulkan.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyumas, Sadiyanto mengatakan vaksin tahap kedua ini datang 12.750 dosis vaksin.
"Ini baru 11 persen dari yang diusulkan.
Ini sasarannya untuk 6.375 orang, karena satu orang dua kali.
Vaksin sudah datang kemarin sekitar pukul 11.00 WIB siang," katanya kepada Tribunbanyumas.com.
Vaksin tahap kedua ini rencananya menyasar pada TNI, Polri, pasar, tokoh agama, serta tenaga kesehatan (nakes) yang sebelumnya belum mendapat vaksin.
Untuk dosis selanjutnya, pihaknya belum bisa memastikan kapan datang.
Sadiyanto mengatakan jika vaksin tahap kedua ini harusnya 6 kali lipat lebih banyak atau sekitar 60 ribuan yang akan divaksin, namun Banyumas baru mendapat jatah 12.750.
Oleh karena itu, ia telah menyiapkan tambahan fasilitas kesehatan dan melibatkan lebih banyak klinik.
Adapun jumlah faskes yang melayani penyuntikan vaksin tahap 2 ada sebanyak 89 faskes atau bertambah 30 faskes dari penyuntikan tahap pertama. (Tribunbanyumas/jti)
Vaksinasi Pedagang Pasar di Pemalang Tidak Akan Dilaksanakan dalam Waktu Dekat |
![]() |
---|
Guru dan Tendik di Kota Semarang Mulai Divaksin |
![]() |
---|
Apakah Vaksin Covid-19 Gratis untuk Semua? Berapa Harganya Jika Mau Vaksin Mandiri? |
![]() |
---|
Pencanangan Vaksinasi ke Pedagang Pasar di Pemalang, Adanya Setuju Ada Yang Ragu |
![]() |
---|
Update Virus Corona Jawa Tengah Selasa 23 Februari 2021 |
![]() |
---|