Hotline Jateng
Hotline Jateng : Pengampunan Denda Pajak Kendaraan di Jateng Sampai Kapan?
Mau tanya kepada Samsat. Di wilayah Jateng untuk pengampunan denda pajak STNK dan pengampunan untuk balik nama pada tahun ini (2021)
Penulis: Reza Gustav Pradana | Editor: Catur waskito Edy
Selamat pagi Tribun. Mau tanya kepada Samsat. Di wilayah Jateng untuk pengampunan denda pajak STNK dan pengampunan untuk balik nama pada tahun ini (2021) berakhir sampai kapan ya? Karena saya beberapa waktu terakhir masih ada kesibukan sehingga kira-kira untuk bulan ini masih belum bisa mengurus surat-surat mobil saya.
Pengirim: 08122955xxx
Jawaban:
Terima kasih pertanyaannya. Untuk penghapusan denda pajak kendaraan di Provinsi Jawa Tengah berlaku mulai 6 Mei sampai 6 September 2021.
Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan. Terima kasih. (rez)
Mustolih
Kasi PKB UPPD Samsat Semarang 1