Juventus
Hasil Liga Italia Spezia vs Juventus, Sempat Kena Comeback, De Light Bawa Kemenangan Perdana
Juventus akhirnya meraih kemenangan perdana di Serie A Liga Italia. im arahan Allegri menang dengan susah payah.
TRIBUNJATENG.COM, ITALIA - Juventus akhirnya meraih kemenangan perdana di Serie A Liga Italia.
Tim arahan Allegri menang dengan susah payah dari tuan rumah Spezia, Kamis (23/9/2021) dini hari.
Tim berjuluk Nyonya Tua itu bahkan sempat kena comeback dan tertinggal.
Baca juga: Susunan Pemain Juventus Vs Spezia, Si Nyonya Tua Berharap 3 Poin Perdana
Baca juga: Kiper AC Milan Tenang Tanggapi Hinaan Berbau Rasis Fan Juventus: Saya Berkulit Hitam dan Bangga
Baca juga: Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Italia, AC Milan vs Venezia dan Spezia Vs Juventus
Moise Kean sukses membawa Juventus unggul lebih dulu pada menit ke-28.
Namun hanya selang lima menit, Spezia berhasil menyamakan kedudukan karena gol Emmanuel Gyasi.
So Nyonya Tua Juventus sempat dikejutkan usai jeda turun minum karena gol Janis Antiste (49').
Tapi, beruntung bagi Juventus punya Federico Chiesa.
Dia menginspirasi rekan-rekannya untuk meraih kemenangan perdana musim ini.
Chiesa mencetak gol penyeimbang pada menit ke-66. Enam menit berselang Mathhijs de Ligt memastikan kemenangan perdana Juventus berkat sontekannya.
Massimilliano Allegri, alenatore Juventus senang dengan penampilan anak asuhnya yang gigih pada malam ini.
Juventus terhindar dari kekalahan, malah sebaliknya, Si Nyonya Tua sukses membawa pulang 3 poin.
"Untungnya kami memenangkan pertandingan dengan penderitaan," kata Allegri usai pertandingan kepada DAZN, dikutip dari Football Italia.
"Kalau tidak, kami mungkin berpikir kami melakukannya dengan baik dan tidak ada lagi yang bisa dilakukan," sambungnya.
Meski begitu, Allegri masih punya banyak pekerjaan rumah yang harus dibenahi sepeninggal Cristiano Ronaldo awal musim ini.
"Ada banyak hal yang harus diperbaiki. Kami memiliki pemain yang harus melakukan lebih baik dalam keputusan umpan terakhir mereka, kapan harus menembak tepat sasaran," jelasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/bek-juventus-asal-belanda-matthijs-de-ligt-3rdl-merayakan.jpg)