Resep Kuliner
3 Cara Membuat Donat Kekinian Cocok Jadi Dessert atau Ide Jualan
Berikut 3 cara membuat donat kekinian cocok jadi dessert atau ide jualan.
Penulis: Adelia Sari | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUNJATENG.COM - Berikut 3 cara membuat donat kekinian cocok jadi dessert atau ide jualan.
Donat adalah kudapan yang sudah ada sejak dulu.
Kue goreng ini memiliki ciri khas bulat dengan lubang di tengahnya.
Seiring perkembangan jaman, donat memiliki banyak variasi atau disebut donat kekinian.
Berikut ini 3 resep dan cara membuat donat kekinian yang bisa Anda coba.
1. Donat Brownies

Bahan-bahan:
- 100 gr tepung terigu
- 150 gr gula pasir
- 4 butir Telur
- 1/4 sdt Garam
- 1/2 sdm Emulsifier
- 35 gr Coklat bubuk
- 1/2 sdt Baking powder
- 90 ml Minyak goreng
- 1 sdt Pasta coklat
- 1 bks Susu kental Manis Coklat / Putih
- glaze untuk toping
Cara membuat:
1. Campurkan tepung terigu dnegan coklat bubuk dan baking powder. Lalu aduk hingga rata.
2. Di wadah terpisah, campurkan telur, gula pasir, garam, dan SP/emulsifier. Mixer dengan kecepatan tinggi hingga adonan mengembang, berwarna putih dan mengental.
3. Matikan mixer lalu masukkan bahan kering dengan cara diayak. Supaya tidak menggerindil. Aduk manual hingga semua bahan tercampur rata.
4. Masukkan minyak goreng, susu kental manis, dan pasta coklat. Aduk kembali hingga benar-benar rata. Aduk dengan teknik aduk balik.
5. Siapkan loyang cetakan donat dan olesi dengan margarin. Kemudian masukkan adonan ke dalam loyang, kukus selama 12 menit.
6. Setelah 12 menit, angkat donat dan keluarkan dari cetakan. Tunggu hingga dingin.
7. Jika sudah dingin, lumuri dengan toping glaze susai selera.
2. Donat Lukumades
