Berita Sragen
Sejumlah Jalan di Sragen Banyak yang Berlubang, Ini Kata Bupati Yuni
Sejumlah jalan milik Kabupaten Sragen mulai alami kerusakan, berupa adanya lubang-lubang.
Penulis: Mahfira Putri Maulani | Editor: sujarwo
TRIBUNJATENG.COM, SRAGEN – Sejumlah jalan milik Kabupaten Sragen mulai mengalami kerusakan.
Kerusakan ini berupa adanya lubang-lubang di sejumlah titik yang tidak jarang membuat pengendara jatuh.
Paling menonjol, banyaknya lubang berada di setelah Jalan Raya Sukowati yakni di batas Kota Sragen hingga sebelum Jembatan Mungkung, Sidoharjo.
Pantauan Tribunjateng.com dilokasi, kedalaman lubang jalan ini rata-rata mencapai lima sampai 10 centimeter. Tak jarang banyak pengendara yang menghindar agar tidak jatuh di lubang tersebut.
Banyaknya jalan berlubang ini diakui Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati. Dia mengatakan pihaknya tidak bisa melakukan perbaikan jalan saat ini juga.
Menurutnya, curah hujan yang masih tinggi di bumi Sukowati menjadi alasannya. Hujan yang terus terjadi bisa membuat jalan yang nantinya diperbaiki akan mengelupas.
"Jalan di Sragen banyak yang jelek, berlubang. Tapi kalau diperbaiki sekarang juga percuma karena curah hujan masih tinggi, nanti mengelupas lagi," kata Bupati Yuni.
Karena belum dapat diperbaiki, Yuni berpesan kepada masyarakat agar berhati-hati ketika melintas di jalan berlubang.
"Masyarakat tetap hati-hati saja, kalau ada jalan berlubang dihindari terlebih dahulu," tambahnya.
Yuni memastikan pihaknya akan memperbaiki sejumlah jalan berlubang di Sragen.
Perbaikan jalan ini dikatakan Yuni akan menggunakan anggaran perubahan yang diinventarisasi Dinas Pekerjaan Umum (DPU).
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Sragen, Suparwoto menambahkan pihaknya sudah mempersiapkan penambalan dari sekarang.
"Untuk jalan yang berlubang akan kita tambal, dan yang kondisi rusak kami rekonstruksi," kata Suparwoto kepada Tribunjateng.com. (*)