Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Liga 1

Ikhwan Ciptady Pamitan, Imbas Nganggur Tiga Bulan di Persis Solo?

Bukan Jacksen F Tiago, Persis Solo secara mengejutkan justru ditinggalkan salah satu pemainnya seusai pekan keempat Liga 1 2022/2022.

Editor: deni setiawan
PERSIS SOLO
Pemain Persis Solo, Ikhwan Ciptady Muhammad. 

TRIBUNJATENG.COM, SOLO - Publik Persis Solo dikejutkan dengan pengunduran diri Ikhwan Ciptady Muhammad.

Dia menyatakan mengundurkan diri pada Senin (15/8/2022).

Menurutnya, ada satu penyebab utama dirinya harus berpisah dengan klub Laskar Sambernyawa ini.

Salah satunya ada ketidaksepahaman antara dirinya dengan pihak manajemen.

Baca juga: Empat Kekalahan Beruntun Persis Solo, Kini Dipermalukan Persita Tangerang, Skor Akhir 1-2

Bukan Jacksen F Tiago, Persis Solo secara mengejutkan justru ditinggalkan salah satu pemainnya seusai pekan keempat Liga 1 2022/2022.

Pemain yang dimaksud adalah Ikhwan Ciptady Muhammad.

Bek kelahiran Jakarta ini sebenarnya merupakan salah satu rekrutan Persis Solo.

Dia didatangkan pada akhir Mei 2022 setelah dilepas Persija Jakarta.

Namun selama sekira tiga bulan bergabung, Ikhwan Ciptady belum pernah melakoni debut berseragam Persis Solo.

Baca juga: Jacksen F Tiago Abaikan Desakan Suporter Persis Solo, Maju Terus Meski Empat Kalah Beruntun

Hingga pada akhirnya, Ikhwan memutuskan mengundurkan diri tim berjuluk Laskar Sambernyawa.

Dia menyebut ada suatu hal yang membuatnya terpaksa angkat kaki dari Persis Solo.

Hal itu disampaikan Ikhwwan Ciptady melalui unggahan di akun media sosial miliknya, Senin (15/8/2022).

"Terima kasih buat tim Persis Solo jajaran pelatih, manajemen, para pemain, warga Solo dan suporter yang paling saya banggakan," tulis Ikhwan.

"Saya izin pamit lebih awal buat musim ini karena ada sesuatu hal yg tidak sejalan atau sepaham."

"Jadi saya mohon maaf sebesar-besarnya buat warga Solo," imbuhnya.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved