Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Kualifikasi Piala Asia U20 2023

Kick Off Pukul 20.00, Timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste, Berikut Link Live Streamingnya

Pertandingan timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (SGBT), Surabaya, Rabu (14/9/2022) pukul 20.00.

Editor: deni setiawan
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. 

TRIBUNJATENG.COM, SURABAYA - Timnas U-20 Indonesia bakal menghadapi Timor Leste dalam laga pembuka Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Pemain andalan Timnas U-20 Indonesia, Marselino Ferdinan meyakini Garuda Nusantara bakal menang pada laga yang digelar pada Rabu (14/9/2022) pukul 20.00.

Meskipun demikian, Shin Tae-yong telah memberikan peringatan agar para pemain tidak sedikitpun meremehkan lawan, termasuk Timor Leste.

Baca juga: Nonton TV Online Link Live Streaming Timnas U19 Indonesia Vs Timor Leste Kualifikasi Piala Asia U20

Timnas U-20 Indonesia asuhan Shin Tae-yong membuka jejak mereka di pentas Kualifikasi Piala Asia U20 2023 melawan Timor Leste.

Pertandingan timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (SGBT), Surabaya, Rabu (14/9/2022).

Kick off laga tersebut pukul 20.00.

Link live streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste dapat diakses melalui tautan di akhir artikel.

Timnas U-20 Indonesia sudah melakukan persiapan sekira satu bulan jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Shin Tae-yong menyaring 36 pemain menjadi 23 pemain untuk skuad Garuda Nusantara.

Salah satunya adalah Marselino Ferdinan.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U19 Indonesia Vs Timor Leste, Shin Tae-yong Siapkan Formasi Terbaik

Marselino Ferdinan merupakan pemain andalan Shin Tae-yong.

Dia bahkan dipercaya bermain untuk level senior kendati usianya masih 18 tahun.

Di lain sisi, Marselino Ferdinan juga akrab dengan Stadion Gelora Bung Tomo.

Ya, dia adalah pemain pilar Persebaya Surabaya yang bermarkas di SGBT.

"Bermain di sini (Stadion Gelora Bung Tomo) menjadi tambahan motivasi buat saya dan rekan-rekan lainnya," kata Marselino Ferdinan dikutip dari Kompas.com, Rabu (14/9/2022).

"Kami yakin mampu meraih kemenangan melawan Timor Leste."

"Meski begitu, kami tak ingin meremehkan mereka dan jangan lengah," jelasnya.

Sementara dari kubu Timor Leste juga tak ingin kalah kendati mereka tak diunggulkan.

Baca juga: Sebelum Kehabisan, Begini Cara Beli Tiket Timnas U19 Indonesia Vs Timor Leste Kualifikasi Piala Asia

Baca juga: Prediksi Timnas U19 Indonesia Vs Timor Leste Kualifikasi Piala Asia, Susunan Pemain, H2H, Streaming

Pelatih Timor Leste, Gopalkrishnan A S Ramasamy mengatakan bahwa laga melawan Indonesia pastinya sangat menarik dan seru.

"Pertandingan ini memang sarat akan emosi."

"Akan tetapi, saya tegaskan agar para pemain tetap fokus pada permainan sepak bola dan tidak terbawa emosi," kata Gopalkrishnan A S Ramasamy.

"Timor Leste sedang menjalani program pengembangan"

"Kami tidak ada strategi khusus, namun akan memberikan sebuah penampilan terbaik," tambahnya.

Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste

Pertandingan timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste dapat disaksikan secara langsung melalui kanal Indosiar di layar kaca.

Selain itu, dapat juga disaksikan secara live streaming lewat aplikasi maupun situs Vidio.

Berikut link live streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Timor Leste >>> klik di sini. (*)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di Kompas.com berjudul Link Live Streaming Timnas U20 Indonesia Vs Timor Leste, Kick-off 20.00 WIB

Baca juga: Begini Serunya Siswa TK Jalani Manasik Haji di Banyumas, Diikuti 718 Peserta

Baca juga: Pria Warga Sidoarjo Bakar Istri dan Anaknya, Emosi Ketahuan Lagi Nonton Video Porno

Baca juga: Silakan Kalau Berminat, Bawaslu Kudus Butuh 27 Anggota Panwascam, Berikut Syarat Lengkapnya

Baca juga: Hasil BRI Liga 1 Hari Ini - Persita Tangerang Kalahkan PSIS Semarang, Berkah Strategi Serangan Balik

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved