Berita Regional
Pemuda Ditangkap Setelah Lecehkan Wanita Pengendara Motor, Mengaku dalam Pengaruh Miras
Kasus pelecehan seksual terjadi di Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan (Kalsel).
TRIBUNJATENG.COM, PELAIHARI - Kasus pelecehan seksual terjadi di Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan (Kalsel).
Polisi menangkap pria berinisial AM yang dilaporkan meremas payudara seorang wanita.
Disampaikan Kapolsek Pelaihari, Ipda Felly Manurung, aksi pelecehan seksual itu dilakukan pelaku di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Angsau, Tanah Laut.
Baca juga: Polisi Buru Pelaku Begal Payudara di Tanah Mas Semarang, Motornya Sudah Dijual
Ketika itu, pelaku membuntuti korbannya dari belakang menggunakan sepeda motor.
"Pelaku kemudian memepet korban yang saat itu juga berkendara di depannya," ujar Felly, kepada wartawan, pada Kamis (13/10/2022).
Setelah posisi motor pelaku dan korban sejajar, pelaku langsung melancarkan aksinya meremas payudara korban.
Setelah itu, pelaku langsung tancap gas agar dirinya tak dikenali.
"Saat memepet itulah pelaku langsung meremas bagian tubuh korban di dada sebelah kanan.
Aksi meremas itu dilakukan pelaku menggunakan tangan kirinya.
Setelah melancarkan aksi itu, pelaku langsung kabur," ujar dia.
Mendapat perlakuan pelecehan dari pelaku, korban tak terima.
Dia kemudian langsung menuju ke Polsek Pelaihari untuk membuat laporan kepolisian.
Menerima laporan korban, polisi kemudian meminta keterangan sejumlah warga di lokasi pelaku beraksi.
Berdasarkan keterangan warga atau saksi itu, polisi mengetahui ciri-ciri pelaku dan juga kendaraan yang digunakannya.
Tak lama, pelaku akhirnya dapat ditangkap dan mengakui perbuatannya telah meremas payudara korbannya.